Menjadi produk cluster terakhir dengan harga di bawah Rp 500juta, Sevanti Homes memiliki semua kelebihan yang dimiliki cluster-cluster sebelumnya, seperti lokasi yang berdekatan dengan mal dan area komersial, desain modern, serta pedestrian nan asri yang menghubungkan hunian dengan beragam fasilitas di dalam kawasan sehingga kesemua fasilitas ini dapat ditempuh dengan berjalan kaki atau walking distance tanpa perlu naik turun kendaraan yang sesuai dengan konsep healthy and balance lifestyle.
Penghuni dapat mengembangkan hobi atau bersantai menikmati berbagai fasilitas yang tersedia, seperti Thematic Garden, Sports Field, Community Building, Lawn for Social Activities, Outdoor Sport Equipment, Children Playground dan Gazebo. Semua fasilitas ini dihadirkan untuk mengimbangi kehidupan kota industri yang dinamis dan aktivitas yang super padat.
Dilengkapi double security system, dengan pengamanan 24 jam, CCTV, internet broadband, jalan lingkungan lebar dan pengelolaan profesional oleh Town Management, Sevanti Homes hanya selangkah dari Family Lifestyle Mall di SEKAR yang dilengkapi supermarket, bioskop, culinary park, serta shop houses.
Mengikuti jejak Summarecon Bekasi yang telah diakui sebagai kawasan berkelas dunia, SEKAR juga akan bekerjasama dengan salah satu perusahaan asal Jepang dalam rencana pengembangan kawasan berupa 2 cluster hunian tapak serta Dormitory. Untuk Dormitory sendiri, nantinya akan menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi manajemen tingkat menengah (Middle Management) yang bekerja di perusahaan mereka.
Baca Juga:Pasutri Jadi Spesialis Pembobol MinimarketPKK Desa Lembang Lakukan Road Show
Memberikan Kualitas Terbaik Summarecon menggunakan mutu material yang berkualitas dan ramah lingkungan, pemakaian pondasi dan struktur dengan beton bertulang, pengecekan kualitas verticality dinding dengan laserline, serta teknik pemasangan dan pengecekan lantai keramik untuk menghindari kepadatan yang kopong. Di sekeliling kawasan SEKAR juga terdapat saluran tepi (perimeter ditch) sebagai saluran pengendalian air untuk menampung volume air dengan baik. Semua proses ini merupakan salah satu bukti komitmen tinggi SEKAR untuk memberikan kualitas terbaik demi kesempurnaan hidup pelanggannya.
Lokasi SEKAR yang sangat strategis dapat diakses melalui 2 pintu tol yaitu pintu tol Karawang Timur dan Karawang Barat, ditambah akan hadirnya tol Jakarta cikampek 2 (elevated) dengan Exit Tol langsung Karawang Timur, menjadikan waktu tempuh dari dan menuju Jakarta semakin singkat.