PUSAKANAGARA-Hampir satu tahun bergelut dalam usaha kopi, secara perlahan beragam macam Kopi nusantara, mulai dikenal oleh masyarakat di Pantura. Kedai Panggung di daerah Kebondanas Kecamatan Pusakajaya, yang berlokasi tepat di sebelah utara Jalan Pantura Subang-Indramayu, samping kantor Desa Kebondanas.
Dahulu, pemilik kedai kopi panggung Dikdik sebelum memulai usaha sempat melakukan beberapa kali survey mengenai tempat nongkrong anak muda di wilayah Pantura Subang dimana saja.
Dirinya melihat berdasarkan survey yang dilakukan kebanyakan anak muda nongkrong ditempat-tempat seperti lapangan, alun-alun yang notabenenya suasana sepi dan gelap.
Baca Juga:Pemdes Parigimulya Kecamatan Cipunagara Bangun Sarana Penunjang TransportasiHujan Mulai Turun, Petani Mulai Tanam Palawija
“Alhamdulillah sekarang sudah mulai pada kenal kopi pahit, terus asam itu gimana. Tempat nongkrong mereka pindah ke kedai ini,” jelasnya.
Keinginannya untuk mulai mengenalkan kopi yang memiliki beragam rasa, beragam teknik pembuatannya dan mengenalkan budaya ngopi itu sendiri, mulai menuai hasil dengan beragamnya segmen konsumen, yang berkunjung ke Kedai Panggung.
“Ya banyakan memang masih anak muda, tapi kadang orang tua juga ada aja, karena ingin tahu ragam rasa kopi,” ucapnya.
Dengan beragam fasilitas yang dimiliki seperti Wifi, halaman yang luas serta konsep bartender dengan container menjadi magnet tersendiri, khususnya bagi mereka anak sosialita yang kerap berburu foto untuk media sosial.
“Dari anak-anak sampai anak muda ada. Tapi kalau malam anak kecil tidak, hanya pagi atau siang saja” tutur Dikdik.
Lalu untuk pilihan menu sendiri, Kedai Panggung menyediakan beragam aroma kopi, mulai Manual Brewing seperti Vietnamdrip, V60, French press, kopi gayo, lanang, toraja, robusta. Ada juga coffee latte, moccachino, macchiato, espresso affogato, espresso dan lainnya yang disajikan baik panas atau dingin, bahkan saat ini juga menghadirkan Dimsum sebagai salah satu menu andalan baru di Kedai Panggung.
Ditambah lagi beberapa makanan ringan seperti kentang goring, baso bakar, mie rebus, sosis bakar yang bisa mengganjal perut dan menu aneka tea juga tersedia disini. Harga yang ditawarkanpun standar, mulai dari Rp 10.000 hingga ke yang paling mahal di harga Rp 30.000.
Baca Juga:SMPN 3 Subang Konsisten Melaksanakan Program LiterasiTunggak Listrik Rp2 Miliar,Rayon PLN Subang Lakukan Pemutusan Jaringan Listrik bagi Pelanggan yang Menunggak lebih dari 2 Bulan
Kedai Panggung mulai buka dari pukul 09.00 pagi hingga pukul 01.00 dini hari. Lokasi Kedai Panggung sendiri berada utara di Jalur Pantura Subang arah Indramayu, atau berada disebrang sebelum Kantor Desa Kebondanas.(ygi/dan)