Muatan Bahan Mentega Berhamburan
PURWAKARTA-Akibat rem blong, sebuah mobil box nopol B 9358 FRU, bermuatan bahan mentega terjun kejurang, saat akan melintas ditanjakan Cibentar Desa Cianting Kecamatan Sukatani,Purwakarta.
Kejadian pada Kamis malam (1/11), sekitar pukul 21.00 WIB, tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian ditaksir puluhan juta rupiah, karena bahan mentega, muatan mobil box tersebut, berhamburan kebawah tebing sejauh 15 meter.
Hal itu, seperti ditegaskan Budi (42) sopir mobil box naas, yang dimintai keterangan, Jumat(2/11) siang, disela evakuasi mobil box dari kedalaman tebing disisi kiri tanjakan Cibentar arah kiri dari arah Purwakarta.
Baca Juga:Wakil Bupati Ingatkan Kebersihan Sebagian dari ImanLegok Huni Menuju Desa Bebas Narkoba
“Malam Jumat kemarin itu, kami melintas ditanjakan ini, namun karena tanjakan cukup panjang dan mendaki, ditambah beban truk ini sarat muatan, laju kendaraan sempat tersendat.”Terang Budi.
Namun, saat hendak mengoper persenelling ke gigi rendah ,truk tak meresfon bukanya naik ditanjakan tetapi malah oleng dan mundur, “sialnya lagi saat direm, remnya blong akibatnya mobil box ini mundur kebelakang,” lanjut Budi, yang mengaku warga Jababeka Cikarang Bekasi itu.
Guna menghindari benturan dengan kendaraan dibelakang, sang sopir, diduga membanting stir kekiri, namun sial posisi kiri merupakan tebing curam,sehingga tak tertahan mobil box terjun ke jurang, dengan posisi mundur dan baru berhenti saat bagian belakang box,tertahan rumpun bambu didasar jurang.
“Benturan yang keras membuat pintu belakang mobil box jebol,dan bahan mentega,yang dikemas dalam kardus berhamburan keluar,” tuturnya.
Sementara,salah seorang saksi lain, warga setempat yang melihat mobil mundur,sempat menabrak kabel listrik disisi jalan,sehingga jaringan listrik sempat terganggu.
Dari pantauan Pasundan Ekspres, saat evakuasi truk box dilakukan dan diangkat dari tebing, petugas PLN pun tampak memperbaiki jaringan transmisinya, yang sempat terganggu.
Kapolsek Sukatani AKP Budi yang dihubungi via telpon selulernya, terkait kecelakaan lalu lintas ini,belum memberikan keterangan,”Terima kasih,informasinya,kita mau chek TKP dulu,dan sudah intruksikan anggota meluncur kesana,” terangnya.(dyt/dan)