SUBANG-Memasuki musim hujan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) aktif memantau aliran sungai. Terutama saluran air dari mata air cileuleuy. Selain itu, pihaknya memantau agar sampah dari TPA Panembong tidak turun ke aliran sungai.
Kepala DLH Subang Yayat Sudarajat mengatakan, musim hujan yang tinggi saat ini menjadikan debit air meningkat. Maka ia mengimbau agar masyarakat tidak membuang sampah ke aliran sungai. “Jangan membuang sampah sembarangan, terutama di aliran sungai yang bisa bermuara ke pintu air. Bisa menyebabkan banjir,” katanya, Jumat (9/11).
Untuk mencegah penumpukan sampah di aliran sungai di penghujung tahun 2018 pihaknya mempersiapkan aksi bebersih sungai terutama di selokan dan aliran sungai yang disinyalir akan menjadi pemicu banjir. Pihaknya juga akan melakukan komunikasi dan edukasi serta menyampaikan informasi kepada masyarakat untuk kerjasama gotong-royong membersihkan lingkungannya.
Baca Juga:Polisi Incar Pelaku Judi PilkadesPemilu Pilu Dari Lima Srikandi Amerika
Jika melihat tumpukan sampah di sungai, ia mengimbau masyarakat untuk membersihkannya atas dasar kesadaran bersama. “Masyarakat agar memanfaatkan bank sampah agar menjadi barang yang bermanfaat. Sehingga bisa meminimalisir sampah,” katanya.
Sementara itu Kepala DPKPB Hidayat mengimbau masyaraat yang ada di daerah selatan agar jangan membuang sampah sembarangan ke sungai karena sangat mebahayakan dan berdampak terjadinya banjir di utara.(ygo/man)