Keluar dari UMNO.
Bikin partai sendiri: Pribumi Bersatu. Gabung dengan koalisi Pakatan Harapan. Menggulingkan Najib. Dalam Pemilu Mei lalu.
Kini Mahathir perdana menteri lagi.
Jembatan Tekuk akan dihidupkan lagi.
Saya tidak bisa membayangkan jalannya kunjungan Mahathir ke Singapura kemarin.
Bukan hanya soal Jembatan Tekuk. Tapi juga soal air. Mahathir sudah lama mempersoalkan harga air dari Malaysia. Yang dialirkan ke Singapura. Sebagai sumber air minum utama Singapura.
Air itu hanya dihargai 3 sen per seribu galon. Padahal Singapura menjualnya mahal: USD 3 dolar. Untuk kapal-kapal yang sandar di pelabuhan Singapura.
Baca Juga:Jalan Berlubang Bahayakan Pengendara, Pemkab Diminta Segera PerbaikiDiskon Rabbani Bikin Gregetan
Singapura beralasan: itu sudah ada dalam kontrak. Sejak zaman penjajahan Inggris dulu. Dan ada biaya tambahan mengolahnya. Serta merawat lingkungan air itu di Johor.
Mahathir sangat keras soal jembatan tekuk itu. Dan soal air itu.
Sampai-sampai Mahathir tidak mengijinkan udara Johor: dilintasi pesawat Angkatan udara Singapura.
Padahal AU Singapura tidak akan bisa latihan kalau tidak ada udara Johor. Gimana coba latihannya.(dahlan iskan)