“Setelah di KNPI kemudian banyak bersinggungan dengan partai politik. Hingga kemudian saya memutuskan menjadi Pengurus Kecamatan (PK) Jalancagak Partai Golkar. Terus aktif di berbagai kegiatan partai dan memberanikan diri maju di Pileg 2009 lalu. Tapi belum berhasil,” ujar Wahyudin.
Tidak menyerah, ia pun kemudian maju lagi menjadi caleg pada Pileg 2014 lalu. Wahyudin menjadi rival rekan se-partai yaitu Hendra Purnawan. Hingga kemudian Hendra pindah dari Golkar, maka Wahyudin ditetapkan menjadi anggota DPRD PAW Hendra karena Wahyudin peraih suara terbanyak kedua pada PIleg 2014 lalu melalui daerah pemilihan dua. “Tetap tujuannya untuk membantu masyarakat,” katanya.
Meski saat ini sudah menjadi wakil rakyat, duduk sebagai anggota DPRD Subang, Wahyudin tetap aktif dalam kegiatan keagamaan. Bahkan ia tetap menjadi Pengurus DKM Masjid Al-Huda Cicariang, Bunihayu. Tetap menjadi muwazin, juga menjadi khatib salat Jumat dan Idul Adha atau Idul Fitri.
Baca Juga:Caleg Perindo Ruli Minta Maaf atas Komentar Kontroversi tentang Reuni 212Ini yang Bikin Aura Kasih Ketagihan
Suami Eneng Runengsih ini memiliki dua anak yang aktif dalam duani Pendidikan. Anak pertama Tia Apriati S.Pd menjadi bagian dari keluarga besar Pesantren Darul Qur’an pimpinan Ust Yusuf Mansur dan anak kedua Adita Pratama masih menimba ilmu kuliah di UPI Bandung.(man)