LEMBANG-Jalur utama pusat kota Lembang kerap menjadi langganan banjir. Terutama saat hujan turun. Buruknya sistem drainase di wilayah itu diduga menjadi salah satu penyebabnya.
“Lembang banjir karena daya tampung saluran air (drainase) yang tidak bisa menampung air akibat turun hujan saat ini,” kata Kasie Trantibum Kecamatan Lembang, Amas Winata. Kamis (13/12).
Menurutnya, perlu ada penataan kembali darinase yang ada di wilayah Lembang. Ia beralasan, selain ada yang sudah tidak berfungsi, drainase yang ada mengalami pendangkalan dan penyempitan.
“Bahkan ada beberapa yang sudah tidak berfungsi akibat bangunan yang didirikan yang tidak mengenal aturan tata ruang,” katanya.(eko/din)