PURWAKARTA-Yonarmed 9/Pasopati Kostrad menggelar kunjungan ke Sekolah Luar Biasa (SLB) Bina Insani Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Purwakarta, kemarin (13/12).
Kunjungan tersebut digelar, dalam rangka memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada 3 Desember setiap tahunnya.
Dengan tema “Indonesia Inklusi dan Ramah Disabilitas”, 15 personel Yonarmed 9/Pasopati Kostrad dipimpin Pasi Intel Kapten Arm Setia Senjaya, bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri di hadapan siswa-siswi, SLB Bina Insani Pasawahan.
Baca Juga:Cuaca Mendung Panas Rentan Wereng Batang CoklatAgendakan New Years Barbeque, Hotel Gaia Asri Pamanukan Sambut Tahun Baru 2019
Dan Yonarmed 9/Pasopati Kostrad Mayor Arm Andi Achmad Afandi menyebutkan, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dan kepekaan terhadap lingkungan sekitar satuan, serta implementasi Bintersatyon Kowil satuan Yonarmed 9/Pasopati Kostrad dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Melalui kegiatan ini, kami juga dapat berbagi pengetahuan dalam proses kegiatan pembelajaran, khususnya di lingkungan SLB Bina Insani. Ini juga merupakan salah satu implementasi satuan dalam mewujudkan kemanunggalan TNI yang selalu peduli terhadap rakyat,” kata Andi, saat ditemui di sela kegiatannya, kemarin (13/12).
Dalamm kesempaatn itu, dipaparkan profil singkat Yonarmed 9/Pasopati Kostrad.
“Untuk menunjang kegiatan mereka, kami pun menyerahkan bantuan berupa paket alat tulis kepada seluruh siswa siswi SLB Bina Insani Pasawahan,” ucap Andi.
Dirinya berharap, apa yang dilakukan Yonarmed 9/Pasopati Kostrad ini, menjadi manfaat dan pemicu semangat belajar anak-anak, khususnya bagi siswa-siswi SLB Bina Insani Pasawahan Purwakarta.
“Semoga adik-adik di SLB Bina Insani Pasawahan terus berprestasi dan mewujudkan cita-citanya sebagai bagian dari generasi penerus bangsa Indonesia. Jangan patah semangat,” ujar Andi.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala SLB Bina Insani Pasawahan, Dedi Nurhaedi mengucapkan terimakasih yang setinggi tingginya, kepada Komandan Batalyon Armed 9/2/1 Kostrad Mayor Arm Andi Achmad Afandi atas kepeduliannya terhadap keberadaan dan pendidikan di SLB Bina Insani Pasawahan, Purwakarta.
“Hal ini benar-benar dapat menjadi dorongan dan motivasi bagi siswa-siswi SLB Bina Insani, mau pun orang tuanya yang turut menyaksikan kegiatan ini, untuk lebih meningkatkan kualitas pendidikan di SLB Bina Insani khususnya,” ucap Dedi.(add/dan)