SUBANG-Masyarakat Subang dan PNS siap menyambut pemimpin baru Bupati Ruhimat dan Wakil Bupati Agus Masykur yang hari ini (19/12) dilantik Gubernur Jabar Ridwan Kamil di Gedung Sate.
Sambutan berbeda telah disiapkan. Pemkab Subang akan menyediakan 5.000 nasi timbel untuk pesta rakyat di alun-alun Pemda Subang, Kamis (20/12). Agenda yang disiapkan tersebut terbuka untuk masyarakat Subang.
Kabag Kesra Setda Subang Ujang Sutisna mengatakan, pesta rakyat 5.000 timbel itu sebagai rasa syukur atas dilantiknya Bupati dan Wakip Bupati Subang.
Baca Juga:Gedung Disdukcapil Pembuktian Program GapuraJaring Sero Terpasang di Area Pelabuhan Patimban
“Usai dilantik Bupati dan Wakil Bupati Subang akan disambut oleh seluruh jajaran PNS juga seluruh tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat Subang . Kemudian Bupati dan Wakil Bupati Subang akan digiring ke alun-alun Subang untuk menghadiri pesta rakyat. Kemudian akan dilanjutkan shalat zuhur berjamaah di Masjid Agung,” ujar Ujang.
Tidak hanya disiapkan lanjutnya, sebagian masyarakat juga ada yang membawa bekal masing-masing. “Pemda hanya menyediakan timbel seadanya saja. Nantinya banyak masyarakat Subang yang membawa bekal sendiri dari rumah. Timbeli yang disediakan seluruhnya 5.000 nasi timbel,” tambahnya.
Sementara itu Wakil Bupati Subang terpilih Agus Masykur Rosadi mengaku sangat mengapresiasi pesta rakyat yang disediakan. “Kenapa timbel karena makanan timbel merupakan makanan khas sunda dan saya sangat apresiasi dengan adanya rencana pesta rakyat makan timbel tersebut,” kata Agus.
Seperti diketahui, pasangan Ruhimat-Agus Masykur yang diusung Partai Demokrat, PKS, Gerindra, PAN, PPP dan Nasdem berhasil memenangkan Pilkada Subang pada Juni 2018 lalu. Berhasil mengalahkan pasangan Imas Aryumningsih-Sutarno (PKB-Golkar) dan Dedi Junaedi-Budi Setiadi (PDIP).(ygo/man)