SUBANG-Prestasi senam para atlet Subang tidak terlepas dari peran serta pelatih, Jijib Mujiburohman. Pada tahun 2018 ini prestasi atlet senam Subang yang diraih antara lain juara 1 beregu, juara 2 perorangan, juara 1 aerobic dan juara 3 zumba pada Haornas tingkat Provinsi.
Atas prestasi tersebut, Jijib menerima penghargaan dari Kementerian Agama (Kemenag) Subang di peringatan Hari Amal Bhakti ke-73, Kamis (3/1) lalu.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Subang, Agus Masykur Rosyadi kepada Jijib. Jijib mengaku senang atas perhatian semua pihak kepada perkembangan senam di Subang hingga mengharumkan nama Subang.
Baca Juga:Stok Darah di PMI AmanDPRD Siapkan Aturan CSR Perusahaan
“Ini merupakan penghargaan karena telah berhasil meraih berbagai juara dalam Haornas tingkat Jawa Barat pada bulan September 2018 lalu,” ujarnya.
Guru MAN 1 Subang itu mengatakan, kiat suksesnya tim senam Subang bisa terus berprestasi yaitu terus berlatih dengan giat. Sebab dengan konsisten berlatih akan memudahkan untuk meraih juara. “Yang paling utama tidak boleh ditinggalkan yaitu berdoa agar sukses berprestasi,” katanya.
Sebagai pelatih senam ia selalu memberikan motivasi kepada para atletnya agar tidak mudah menyerah dalam berlatih maupun saat kejuaraan. Sikap tidak menyerah tersebut menunjukan kehebatan atlet senam.
Dia mengatakan, tahun 2019 ini prestasi yang didapat harus lebih dari yang diperoleh pada tahun sebelumnya. Ia meyakini para atlet senam ke depan memiliki kemampuan yang lebih baik dari sebelumnya.
“Insyaallah tahun 2019 siap berprestasi mempertahankan prestai dan berprestasi lebih baik lagi,” ungkapnya.(ysp/man)