SUBANG-Bupati Subang H. Ruhimat mengapresiasi pengurus Garda Anti Narkoba (GAN) Indonesia, saat bertemu di Rumah Dinas Bupati Subang di Kompleks Pemkab Subang, Selasa pagi, (8/1).
Ketua umum GAN, Wawan Waluya, SE mengatakan pihaknya meminta dukungan Bupati Subang H. Ruhimat, terkait program GAN saat ini, yang akan melakukan sosialisasi, penyuluhan hingga ke pelosok desa.
“Sejauh ini kami telah menjalankan berbagai program di masyarakat Kabupaten Subang dan kami ingin pada tahun 2019 ini, lebih proaktif melakukan sosialisaai pencegahan hinggga pelosok desa. Karena kita ketahui bahwa Narkoba itu musuh bersama bangsa dan negara ini,” ujar Wawan , usai bertemu Bupati Subang.
Baca Juga:Ruhimat: Pemdes Harus Siap, Sambut Pelabuhan PatimbanMinta FTHMI Usulkan Bosda ke Bupati, Keputusan Pemda dan DPRD
Lebih jauh Wawan Waluya menegaskan, GAN Indonesia ingin bersinergi dengan Pemkab Subang, dan percaya Bupati Subang H. Ruhimat bisa memberikan dukungannya.
“Sejak Bupati Ojang, Imas dan Ating kami selalu berkordinasi dalam rangka memerangi narkoba, dan saya percaya Bupati H. Ruhimat, juga memiliki komitmen pemberantasan narkoba, hingga keakar-akarnya bersama unsur Muspida lainnya,” katanya.
Terkait keinginan agar di Kabupaten Subang bisa memiliki Badan Narkotika Kabupaten/Kota (BNK), Bupati Subang juga meminta bantuan GAN Indonesia, agar harapan masyarakat Subang ini bisa segera terwujud.
”Ya kami juga bersama-sama GAN, nanti segera saya kordinasikan bersama pejabat terkait, apakah itu tentang surat menyuratnya atau persyaratan yang diperlukan. Intinya kami juga berharap GAN Indonesia bisa ikut membantu Pemkab Subang,” kata H. Ruhimat.
Bupati H. Ruhimat juga berkomitmen, untuk mendukung penuh dalam rangka program yang digagas GAN Indonesia.
” Bagus program yang disampaikan Bapak Wawan Waluya ini, nanti agar segera berkordinasi saja dengan dinas terkait, untuk hal itu, pada prinsipnya kami sangat mendukung program-program yang diusulkan GAN Indonesia kepada Pemkab Subang,” jelasnya.
Turut hadir dalam pertemuan ini, Kepala Bagian Kesejahteraan Pemkab Subang, Udin Jazudin dan para pengurus pusat GAN Indonesia. Usai pertemuan Bupati Subang meninggalkan rumah dinas untuk melaksanakan tugas kedinasan lainnya.(dan)