KARAWANG – Galuh Mas Karawang menggelar syukuran awal tahun 2019 dengan berbagi kebahagiaan bersama lebih dari 50 anak dari Yayasan Anak Yatim Piatu Jamiatu Sallam, Miftahul Ullum, dan Aza El Rohmah. Anak-anak dari tiga yayasan yang berlokasi tidak jauh dari lokasi Galuh Mas tersebut diajak untuk menonton Dinosaurs Adventure Show yang diselenggarakan di lantai dasar Mal Technomart, Galuh Mas, Karawang secara gratis.
Di lokasi Dinosaurs Adventure Show, anak-anak diajak berpetualang bersama hewan jaman purbakala dan belajar mengenai berbagai hal tentang kehidupan Dinosaurus di jaman dulu. Pertunjukan ini sudah digelar sejak 21 Desember 2018 lalu dan akan berakhir pada 20 Januari 2019 mendatang.
“Kami ingin anak-anak yang kami undang ini dapat merasakan kebahagian yang sama seperti anak-anak lain yang sebelumnya sudah sempat pertunjukan Dinosaurs di Mal Technomart. Kami berharap mereka dapat bersenang-senang disini,” ujar Ronald Siagian, Corporate Promotion Manager Galuh Mas.
Baca Juga:Penggangguran Lulusan SMK Masih TinggiDPR Dorong KPU Sosialisasikan Simulasi Pemungutan Suara
Setelah puas bermain di wahana Dinosaurs Adventure, imbuh Ronald, mereka di ajak untuk makan siang bersama di Food Now, lt. 5 Mal Festive Walk, Galuh Mas, Karawang. Food Now merupakan salah satu lokasi favorit bagi pengunjung mal untuk berwisata kuliner di Galuh Mas.
Seusai makan bersama, acara dilanjutkan dengan doa bersama dan pemberian sejumlah uang saku untuk masing-masinganak. “Ini dilakukan tidak lain sebagai bentuk rasa syukur kami, dan ingin membagikan kebahagiaan ini bersama mereka,” lanjutnya.
Tidak selesai sampai disini, acara dilanjutkan dengan memberikan voucher bermain dan mengajak seluruh anak-anak tersebut untuk kembali menikmati wahana bermain di Fun World yang juga terdapat di tiga mal Galuh Mas. Mereka diberikan kesempatan untuk kembali bermain-main bersama teman-temannya secara gratis. “Kami senang mereka semua bisa tertawa lepas dan menunjukkan wajah yang sangat bahagia,” imbuh Ronald.
Kegiatan ini merupakan sedikit dari beberapa program CSR (Corporate Social Responsibility) yang akan digelar oleh Galuh Mas selama tahun 2019. Rencananya, kegiatan berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim piatu ini akan menjadi kegiatan rutin yang akan diselenggarakan oleh Galuh Mas, selain juga program CSR yang lainnya.