Ada pun langkah selanjutnya, sambung Asep, adalah membentuk struktur pengurus dan karang taruna. “Komitmen saya, segala sesuatunya tak akan lepas dari musyawarah,” ujarnya.
Proses pemilihan Ketua RW 07 ini juga ternyata menarik perhatian Wakil Ketua DPRD Purwakarta Warseno. Dirinya menyempatkan hadir melihat proses penghitungan suara.
“Proses pemilihan Ketua RW 07 ini, terbilang luar biasa karena benar-benar menjalankan proses demokrasi yang baik. Calonnya pun ada tiga orang. Dipilih langsung oleh warga dengan cara panitia yang jemput bola, door to door ke rumah warga,” ucapnya.(add/dan)