Raih Polling Tertinggi, Robert Lebih Semangat Menyapa Warga

Raih Polling Tertinggi, Robert Lebih Semangat Menyapa Warga
M. Julian Robert
0 Komentar

SUBANG-Calon anggota legislatif (caleg) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) M. Julian Robert mendapat polling tertinggi di dapil VII yang meliputi wilayah Kecamatan Purwadadi, Cikaum, Tambakdahan dan Binong.

Dalam polling yang dilakukan media online IndeksNews,com, Robert mendapatkan 493 suara. Disusul Feri Mustaqim (PAN) 422 suara, Suraden (PDIP) 103 suara, Sendy Royce Rizal, Nazib Jordie (PDIP) 86 suara dan Ade Syamsiah (Golkar) 59 suara. Sedangkan caleg lainnya di bawah 50 suara.

Selain suara tertinggi di dapilnya, ternyata Robert meraih suara polling tertinggi dibanding caleg lainnya di semua Dapil di Kabupaten Subang.

Baca Juga:Hujan Deras, Pohon Mahoni Tumbang Hampir Menimpa PengendaraPSK Janem Datang dari Berbagai Daerah, Termasuk Eks Cilodong Purwakarta

Menurut Robert, perolehan polling tersebut meski bukan gambaran sesungguhnya, memberikan motivasi kepada dirinya beserta tim untuk lebih aktif lagi bersosialisasi kepada masyarakat. Meski demikian Robert cukup terkejut dengan hasil polling itu.

“Alhmadulilah polling tertinggi sebagai pertanda respons positif dari masyarakat. Memang tidak setiap orang punya gadget, ada keterbatasan di kalangan generasi muda. Kita jadi lebih semangat dan kepada tim di lapangan harus lebih aktif lagi,” ujar Robert, Rabu (5/2).

Caleg muda PKS itu pun mengakui bahwa dirinya bersaing dengan sejumlah caleg petahana. Hal itu tidak mudah karena petahana sudah memiliki jaringan yang dibangun lebih awal. “Menghadapi petahanan jelas berat, mereka punya jaringan dan lebih awal. Tapi kita akan tetap berusaha,” tandas Robert.

Ia menegaskan, dalam melakukan pendekatan diutamakan kepada kalangan milenial. Sebab pemilih milenial cukup potensial dan memudahkan Robert berkomunikasi sebagai caleg milenial. Robert yakin dirinya dapat meraih suara tinggi sehingga lolos ke DPRD untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat.(man/opl)

 

0 Komentar