DAWUAN-Sebanyak 9 orang Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Dawuan dari 9 Desa dilantik, kemarin (6/2), di Aula Desa Sukasari Kecamatan Dawuan.
Adapun 9 Ketua TP PKK tersebut adalah Ny.Siti Aisah Ita Casmita SPd Ketua TP PKK Desa Batusari, Ny.Mae Mulyani Abun Saripudin AMd Ketua TP PKK Desa Cisampih, Ny.Yayah Ruhayah Suarta Ketua TP PKK Desa Dawuan Kidul, Ny.Nur Baedah Wawan Dermawan Ketua TP PKK Desa Jambelaer, Ny.Sri Sebekti Lili Sugiri Ketua TP PKK Desa Manyeti, Ny.Yanti Mala Uju Juanda Ketua TP PKK Desa Rawalele, Ny.Emih Rukmana Ketua TP PKK Desa Sukasari.
Pada pelantikan sekaligus serah terima jabatan ketua TP PKK desa se-kecamatan Dawuan tersebut, dihadiri langsung oleh Camat Dawuan Moch Salih , dan para SKPD Kecamatan Dawuan.
Baca Juga:Adi Priatna Siap Rampungkan Infrastruktur, Segera Bentuk BUMDesSukses Gelar Apresiasi Seni Budaya, SMK Kesenian Kolaborasi dengan Sanggar Sadewa
Perwakilan Ketua TP PKK Desa yang dilantik Ny.Yayah Ruhayah menyampaikan rasa sukur sekaligus harapannya agar bisa turut memberikan sumbangsih pada pembangunan di Kabupaten Subang era kepemimpinan Jimat-Akur pada Pasundan Ekspres.
“Dengan adanya Tim Penggerak PKK Desa saya harapkan Kabupaten Subang bisa ngajomantara dalam 9 Jawara program unggulan Bupati dan Wakil Bupati Subang, Doakan kami senantiasa bisa menjadi pelayan masyarakat.” Jelasnya singkat.
Sedangkan ketua TP PKK Kecamatan Dawuan Ny. Hj Indarwati Moch.Solih S.Pd, dalam sambutannya mensosialisasikan perubahan salam PKK pada setiap hadirin para Ketua TP PKK Desa dan pengurus.
“Sekarang ada perubahan sedikit, yes-nya diganti juara. Jadi apa kabar PKK, Dijawab Alhamdulilah luar biasa. PKK sahabatku, sahabatmu, sahabat kita semua, dijawab, juara.” Jelasnya.
Dia juga mengemukakan tentang keluarga harus berdaya, sejahtera lahir dan batin. Kemudian fungsi keluarga juga tidak luput dari perhatiannya, Dia berharap 8 fungsi PKK di Wilayah Kecamatan Dawuan bisa diwujudkan menuju indonesia sehat, menurutnya jika keluarga sehat, negara kuat.
“Ada fungsi Keagamaan, sosial budaya, cinta kasih, melindungi, reproduksi, sosialisasi dan pendidikan, juga fungsi ekonomi, dan fungsi pembinaan lingkungan bisa berjalan di wilayah Kecamatan Dawuan, karena perlu diakui meski hanya bagian kecil TP PKK memiliki peran besar untuk turut serta dalam upaya pembangunan di Desa, Kecamatan, atau Kabupaten sekalipun,” tambahnya.