SUBANG-Jembatan sepanjang 7 meter yang menghubungkan Desa Cikadu dan Cidadap Kecamatan Cijambe putus, Jumat (8/2) sekitar pukul 03.00 dini hari tadi.
Akibatnya akses jalan putus, kendaraan roda empat tidak bisa melintas. Petugas penanggulangan bencana untuk sementara membuat jembatan dari bambu agar motor bisa melintas.
Kasi Kedaruratan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Subang Darmono mengatakan, jembatan putus diduga karena air dari tebing yang merembes ke jalan. “Air merembes terus ke bawah, ke jalan. Akhirnya jembatan putus dini hari tadi,” tuturnya.
Baca Juga:Sekeluarga Terlibat Bisnis Shabu, Tiga Pelaku DitangkapMantan Kades Cijambe Masuk DPO, Perkara Keuangan Desa Tahun 2017
Dijelaskan Darmono, Dinas PUPR subang akan segera melakukan perbaikan jembatan tersebut. Sementara untuk kendaraan motor bisa melalui jembatan bambu. “Akan dibuat jembatan dari bambu untuk sementara supaya motor bisa melintas,” katanya
Sementara itu warga Desa Cidadap Roni. S (42) mengatakan, dirinya kaget dengan putusnya jalan. Padagal dirinya sehari-hari melewati jalan tersebut untuk belanja. Tolong kami, ini sangat darurat harus segera diperbaiki,” ujarnya. (ygo/man)