SUBANG-Komisi IV DPRD Subang mendorong agar target penyelenggaraan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di semua sekolah SMP harus dibarengi dengan bantuan fasilitas komputer dari pemerintah.
“Sudah jelas pemerintah harus memberikan bantuan fasilitas komputer supaya target semua sekolah UNBK bisa tercapai,” ungkap Anggota Komisi 4 DPRD Subang, Wahyudin SPd kepada Pasundan Ekspres.
Dia mengatakan, ketika pemerintah menargetkan UNBK sekolah harus aktif mencari bantuan komputer. Namun jangan sampai memberatkan orang tua siswa.
“Sekolah harus berusaha mengajukan mencari bantuan agar memiliki komputer,” ujarnya.
Baca Juga:Bangunan Bersejarah Mulai AmbrukPerindo Subang Desak Bawaslu Segera Tuntaskan Aduan Perusakan Bendera Partai
Wahyudin menjelaskan, berdasarkan data Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) SMP yang menyelenggarakan UNBK tahun ini sebanyak 58,8 persen. Sedangkan tahun lalu hanya 43 persen.
“Berdasarkan data tersebut saya melihat ada peningkatan jumlah sekolah yang menyelenggarakan UNBK, tentu ini harus kita apresiasi. Kami akan dorong supaya tahun depan ada peningkatan lagi,” jelasnya.
Politisi Golkar itu mengetahui meskipun ada peningkatan jumlah sekolah yang melaksanakan UNBK, namun sekolah tidak menyelenggarakannya secara mandiri. Bahkan untuk negeri saja yang mandiri sebanyak 6 sekolah.
“Harusnya ke depan bisa mandiri, ya itu tadi harus ada penambahan komputer,” pungkasnya.(ysp)