PUSAKAJAYA-Lahan pertanian di Kecamatan Pusakajaya mulai lakukan tanam padi. Saat ini lahan sawah yang sudah ditanam telah mencapai 2362 hektare.
Kepala UPTD Pertanian Pusakajaya Surni SP mengatakan, lahan pertanian padi di Kecamatan Pusakajaya ditargetkan telah ditanami sawah seluruhnya pada akhir Februari ini. Sebab total lahan sawah di Kecamatan Pusakajaya saat ini berjumlah 3907 hektare.
“Sampai hari ini baru tanam sekitar 2362 hektare, mudah-mudahaan sampai akhir bulan Februari selesai tanam semua,” jelas Surni.
Baca Juga:Ekonomi Meningkat Ani Mundur Dari PKH115 Petugas Tes Urine Narkoba
Selain itu kata Surni, gerakan pencegahan dan pemberantasan hama tikus semakin rutin dilakukan. Utamanya saat ini yang mejadi fokus perhatian adalah hama tikus.
“Kalau pengendalian tikus terus menerus, karena sekarang lagi merambah semua desa, jadi ada gropyokan,” ucap Surni.
Bahkan kata Surni, setiap desa sudah menjadwalkan secara rutin untuk melakukan gerakan gropyokan tikus. “Yang rutin Desa Rangdu Selasa sama kamis. Tadi Desa Bojong Tengah. Terus Cigugur Kaler tiap hari Sabtu,” pungkasnya.(ygi/dan)