KARAWANG-Rangkaian kegiatan Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang, Panitia Natal Bersama melaksanakan bhakti sosial dengan membagikan ATK (alat tulis kantor) untuk masyarakat yang kurang mampu di Desa Sukaluyu dan Wadas, Kecamatan Telukjambe Timur.Bhakti sosial ini dilaksanakan di Tanggul Kalimalang, Dusun Kali Kalapa, Desa Sukaluyu, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, sabtu (16/2/2019).
Ketua Panitia Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang, Suhardi, mengatakan, bhakti sosial ini merupakan wujud rasa kasih, rasa empati, dan rasa kebersamaan sebagai warga negara Indonesia yang ada di Kabupaten Karawang. Bantuan yang kami berikan ini sangat terbatas nilai, tetapi ini adalah salah satu bentuk dan wujud kecintaan kami kepada masyarakat Karawang, khususnya warga yang ada di Desa Sukaluyu dan Wadas, Kecamatan Telukjambe Timur,” kata Suhardi saat membuka kegiatan bhakti sosial .Kami memberikan ratusan paket ATK untuk masyarakat yang kurang mampu di Desa Sukaluyu dan Wadas, khususnya yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar (SD) dan SMP,” kata Pontas.“Bhakti sosial ini dilaksanakan secara swadaya seluruh gereja yang ada di Kabupaten Karawang, termasuk dari panitia,”
“Kami sebagai panitia sangat senang bisa bertemu dengan bapak ibu sekalian. Untuk kebersamaan, kami berharap kedepan akan ada kegiatan bhakti sosial yang lebih besar lagi dari yang sekarang ini,” tambahnya.Koordinator Seksi Bhakti Sosial, Panitia Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang, Pontas Hutahaean, mengatakan, bhakti sosial ini merupakan rangkaian kegiatan Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang yang telah dilaksanakan pada 18 Januari 2019 lalu. Bhakti sosial ini merupakan yang pertama kali, dan akan menjadi kegiatan rutin untuk dilakukan setiap tahun.
Baca Juga:Disuruh Tidur oleh Dedi Mulyadi, Ini Jawaban Sekum DPW PKS JabarOleng ke Kiri lalu Nabrak Truk, Pengendara Motor Tewas Seketika
Kepala Desa Sukaluyu, Ayu Nurlelasari, mengaku, mengapresiasi kegiatan bhakti sosial ini dan menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Panitia Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang yang telah memberikan kepedulian kepada masyarakat Desa Sukaluyu dan Wadas.Diakuinya, Panitia Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang ini tidak melihat yang namanya ras, golongan, suku, atau agama. Tetapi mereka melihat siapa yang membutuhkan, siapa yang memerlukan dan siapa yang berhak menerima bantuan ini.Saya berterimakasih kepada Panitia Natal Bersama Umat Kristiani se-Kabupaten Karawang yang telah memberikan bantuan ini kepada masyarakat Sukaluyu dan Desa Wadas,” kata Ayu. (ded/ddy)