Dijelaskan Anang, para petani sangat mengeluhkan hal tersebut selalu mengeluhkan keringnya Situ Saradan di musim kemarau. Mka dari itu, harus segera dilakukan normaliasi karena kondisinya sudah dangkal. “Situ Saradan sangat bermanfaat untuk aliran air. Bukan hanya untuk sawah saja, melainkan untuk sumur-sumur di rumah warga,” tambahnya.
Sementara itu salah satu petani di Desa Simpar Udin (40) mengatakan situ saradan harus segera dilakukan pengerukan karena pasokan air sudah sangat jarang. Dirinya harus menyewa ulu-ulu untuk mengairi sawahnya sementara.(ygo/vry)
Catatan Situ Nagrog Saradang
- Pernah jebol tahun 2012
(berdampak banjir ke rumah warga sekitar) - Normalisasi tahun 2014
- Luas keseluruhan 82 hektare
- 25 hektare masih berair
(15 hektare ditumbuhi gangang hijau) - Mengairi 600 hektare
(Desa Kamarung, Jati, Simpar dan Pagaden) - Menjadi tempat wisata
(warung, sarana perahu dan lainnya) - Warga Kecamatan Cipunagara dan Pagaden mendesak dinormalisasi
- Titik temu Situ Cigadung menuju Situ Saeur