SUBANG– Menjalankan usaha rias pengantin bukanlah sesuatu yang mudah, untuk jasa satu ini kita harus sepenuhnya bisa dipercaya oleh masyarakat terlebih dulu sebelum akhirnya bisa menjalankan usaha rias pengantin tersebut.
Seorang MUA sekaligus juga rias pengantin ternama asal Subang, Tatang Pujiatma memulai usahanya dengan jerih payah, pada pasundan ekspres dia menceritakan bagaimana dia belajar makeup juga rias pengantin hingga akhirnya membuka usaha rias pengantin sendiri.
“Dulu untuk sekolah saja saya mesti menjadi buruh cuci, karena saking gak punyanya, banyak mendapati ledekan dari orang-orang, ya pokonya banyaklah, kalau sekarang orang-orang melihat saya sukses, itu karena hasil dari proses jerih saya dulu, kadang-kadang orang melihat saya yang sekarang saja tidak melihat bagaimana perjuangan saya dulu,” ceritanya pada pasundan ekspres.
Baca Juga:Truk Menimpa Warung Remang, PSK Berhamburan Menyelamatkan DiriAKP Asep Sukarna, Mantan Kapolsek Sukasari Tutup Usia
Tatang yang sekarang mempunyai brand rias Temmy wedding mulai belajar makeup dengan cara otodidak saat dirinyi menganyam pendidikan di jurusan tari Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Bandung. Diawali dari kegiatan yang tidak disengaja karena untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari Tatang belajar makeup, dari hasil belajarnya Tatang pertama kali merias wajah para penari yang akan tampil.
“Awalnya saya merias para penari profesional yang akan tampil pada suatu acara, ikut dengan orang, bantu rias wajah, bantu menata rambutnya. Karena sering lama-lama saya menjadi mahir, kemudian teman-teman mulai minta saya bikinin makeup ketika mereka akan wisuda. Bayarannya dulu cukup untuk beli roko lah,” Tambahnya bercerita.
Berangkat dari perjuangan itulah hari ini Tatang Pujiatma mempunyai butiknya sendiri yang beralamat di Jabong, Subang, yang mengoleksi beberapa kebaya hasil desainnya sendiri, dan peralatan lainnya untuk rias pengantin. Kemudian sebagai MUA Tatang atau dikenal sebagai Temmy wedding sudah tidak diragukan lagi, beberapa penghargaan makeup terbaik berhasil diraihnya dari beberapa kompetisi tingkat kabupaten maupun provinsi dan nasional. Sekarang Tatang tidak hanya sibuk pada musim orang mengadakan pesta pernikahan saja, dalam hari-hari biasa Tatang sibuk dengan berbagai permintaan pelanggannya untuk makeup photoshoot para model, hingga pembuatan videoclip. Bahkan beberapa artis termasuk juara bintang pantura Indosiar asal Subang Putri Jamila kerap menggunakan keahlian dirinya untuk makeup pada setiap penampilan dalam berbagai shownya baik off air ataupun on air. Beberapa hasil karya makeupnya bisa dilihat di akun IG temmywedding. (idr)