Miliki Sejumlah Program Keahlian
SUBANG-SMK Pasundan Subang memastikan kesiapan menyambut peserta didik baru tahun pelajaran 2019/2020. Kouta yang disediakan untuk angkatan ini sebanyak 350 peserta didik baru untuk 10 kelas.
“Kouta yang disediakan sebanyak 350 peserta didik. Kami optimis kouta tersebut bisa terpenuhi, mengingat peminat ke SMK Pasundan Subang dari tahun ke tahun terus bertambah,” ungkap Kepala SMK Pasundan Subang, Drs H Sunaryo M.Si. kepada Pasundan EKspres, Rabu (20/3).
SMK Pasundan Subang memiliki sejumlah program keahlian antara lain Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ), Akuntansi dan Keuangan Lembaga, Teknik Kendaraan Ringan Otomotif, Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, Perhotelan, dan Usaha Perjalanan Wisata.
Baca Juga:Pemimpin Masa Depan & Netralitas KPU dan BawasluWarga Desa Bojong Tengah Gotong Royong Bangun Rumah Tain
Setiap program keahlian tersebut dipastikan memiliki guru-guru yang ahli di bidangnya. Sehingga menghasilkan siswa yang kompeten di bidangnya dan mampu terserap di dunia usaha.
Seperti, lulusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) nantinya dapat berkiprah menjadi programmer web, web development, teknisi komputer, konsultan IT, application support hingga mobile application developer. Begitu juga lulusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga berkiprah menjadi seorang akuntan, konsultan keuangan, accounts payable hingga auditor.
Untuk lulusan program keahlian Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran cukup menjanjikan. Mereka nantinya mampu berkiprah sebagai administrasi kantor, pengelola arsip hingga staf perkantoran.
Disisi lain, seiring menjamurnya bisnis hotel di Subang, juga membuka peluang besar bagi lulusan program keahlian perhotelan. Mereka mampu menjadi receptionist, room boy, waiter, waitress, public aera, doorman, hingga bell boy.
Prospek lulusan Teknik Komputer dan Jaringan antara lain server development, networking development, teknisi komputer, konsultan networking dan networking support.
Prospek lulusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif antara lain menjadi mekanik mobil, automotive engineer, karoseri, automotive design, automotive maintance dan konsultan teknologi otomotif.
Sementara prospek usaha perjalanan wisata antara lain travel agent, pemandu wisata, tour leader hingga ticket agent. “Ada program baru bagi lulusan yakni berkesempatan kuliah di Chien Hsin University of Science and Technology Taiwan. Saat ini ada 35 lulusan kami yang sudah kuliah di sana,” ungkapnya.