KARAWANG-Sekolah sepakbola (SSB) Kancil Mas kembali menorehkan prestasi dengan menjuarai Festival Sepakbola Aniversary Nursyabab Purwakarta, Minggu (14/5) kemarin.
Kali ini, skuad Kancil Mas usia 11 tahun kelahiran 2008 yang berhasil menjadi juara pertama, setelah mengalahkan Erlangga FC dari bekasi dengab skor 2-1.
“Lawan kami di final tidak mudah (Erlangga FC). Tapi anak-anak bisa menjaga ritme permainan hingga keluar jadi juara,” kata Heri Pece, Pelatih Kancil Mas.
Festival sendiri diikuti oleh 24 tim yang berasal dari berbagai daerah. Anak-anak asuh Heri Pece ini memang sudah menujukan terbaik sejak babak penyisihab dimulai. Tim Asad 313 Cobra menjadi “korban” pertama keganasan anak-anak Kancil Mas U11 ini dengan skor 3-1. Selanjutnya, Pusdikif juga dilumat dengan skor 6-0.
Baca Juga:Harga Gabah Anjlok, Jimmy Sidak BulogPolres Siagakan 694 Personel dan 100 Bantuan TNI Amankan Pemilu
Kemudian, memasuki delapan besar, Kancil Mas U11 berhasil menunbangkan Asad 313 Bison dengan skor 3-1. Semi final Kancil Mas mengalahkan Bintang RDH Bekasi dengan skor 3-1. Terkahir di final Erlangga divungkam dengan skor 2-1 melalui adu finalti.
“Skema permainan bisa diaplikasikan anak-anak. Ini merupkan kebanggan bagi kami,” tukas Heri.
Sementara, CEO Kancil Mas, Endang mengaku bangga dengan pencapian anak-anak U11. Baginya, kemenangan tersebut dijadikan sebagai tolak ukur keberhasilan pelatihan yang selama ini rutin dilakukan.
“Kami bangga, dan semoga prestasi demi prestasi bisa diraih Kancil Mas,” tukasnya.(aef/ded)