KALIJATI-Menjelang musim mudik, beberapa ruas jalan provinsi jalur Subang – Kalijati atau sebaliknya sedang diperbaiki.
Meski beberapa kerusakan ruas jalan sepanjang jalur ini tidak begitu parah, namun pantauan Pasundan Ekspres, perbaikan tetap dilakukan.
dijelaskan oleh Pimpinan pekerja perbaikan jalan, Agus Iwan, perbaikan tersebut dilakukan untuk memastikan berjalannya mudik dengan nyaman dan aman, bagi pengguna ruas jalan tersebut.
Baca Juga:Agendakan Arus Mudik, Dishub Siapkan 50 Penunjuk ArahTarget PBB Rp 60 Miliar, Berlakukan Sistem Reclass NJOP
“Sebentar lagikan kan musim mudik, saya dari petugas perbaikan jalan, ditugasi untuk memperbaiki beberapa kerusakan jalan di ruas-ruas tertentu, demi berjalannya mudik yang nyaman dan aman,” jelasnya.
Selain itu juga dirinya mengakui, bahwa dalam beberapa kasus, kecelakaan lalulintas disebabkan oleh faktor ruas jalan dalam keadaan rusak, maka dari itu upaya-upaya perbaikan juga ditujukan agar meminimalisir kejadian tersebut.
Agus mengungkapkan, target perbaikan di ruas-ruas jalan kewenangan Provinsi Jabar maksimal hingga H-7 lebaran harus selesai, adapun jenis pekerjaan perbaikan yang dibebankan, hanya menambal jalan-jalan yang berlubang.
“Kalau dari Dinas perbaikan jalan itu harus selesai di H-7, makanya supaya tida keteteran, kami juga sedang maksimalkan dari sekarang. Sebetulnya bukan dari sekarang, sudah dalam beberap hari kebelakang, kalau saya khusus di wilayah ini bagiannya. dan hanya perbaiki jalan berlubang,” tambahnya.
Dengan adanya perbaikan jalan di beberapa titik jalur Kalijati- Subang Kota, arus lalu lintasnya menjadi agak tersendat, meski begitu, beberapa pengguna jalan nampak tidak merasa terganggu oleh aktivitas perbaikan jalan tersebut. (idr/dan)