PAGADEN– Guna menanamkan kedisplinan dalam bekerja, Kepala Desa Gunung Sembung Agus Apip Somantri rutin lakukan apel pagi, setiap Senin bersama perangkat desa, RT/RW serta Linmas.
Bukan hanya kedisiplinan, tetapi juga menjaga kekompakan, soliditas dan silaturahmi antar perangkat desa. Sehingga rasa persatuan dan kesatuan tetap terjaga.
“Iya, apel ini untuk menjaga soliditas perangkat desa. Tali silaturahim juga tetap terjaga dengan baik,” kata Kades Gunung Sembung Agus Apip Somantri, saat dijumpai Pasudan Ekspres.
Baca Juga:Petani Warung Jeruk Terancam KekeringanTiga Pilar Pembangunan Desa di Jabar
Menurutnya, meski sederhana agenda apel pagi tersebut, merupakan upaya untuk menanamkan disiplin waktu bagi perangkat desanya. Agar pelayanan pada masyarakat khususnya di Bulan Ramadan ini tetap maksimal.
“Biar terbiasa dan makin disiplin dalam bertugas. Pelayanan masyarakat juga bisa maksimal,” kata Agus.
Selain itu, apel pagi juga dilakukan untuk memaparkan program mingguan desa, kepada perangkat desa. Menurutnya hal itu sangat penting untuk terus selalu menyamakan visi dan misi.
“Kita paparkan juga program mingguan kita pada aparatur desa,para RT. Agar bisa disosialisasikan,” ungkapnya.
Agus berharap dalam momen bulan Ramadan ini, kegiatan desa serta pelaksanaan pelayanan masyarakat bisa terus berjalan dengan maksimal.
Sementara itu Kaur Pemerintahan Pemdes Gunung Sembung Rudhi menambahkan, terkait pelayanan masyarakat, pihaknya bersama rekan kerja perangkat lainnya, berupaya untuk memberikan pelayanan yang prima dan menyenangkan. “Dalam arti apapun keperluan dan kebutuhan administerasi warga desa, kita penuhi kebutuhannya,” tukasnya.(ygi/dan)