PURWAKARTA-Ngabuburit di Kota Santri Plered, menjadi moment yang menjadi kebiasaan. Nyaris setiap warga di sana tumpah ruah ke pusat dagangan siap saji, yang khusus menyediakan panganan khusus menu berbuka.
Kawasan kuliner stasiun Plered, pertigaan terowongan kereta api anjun, dan depan lapangan warung kandang menjadi tempat kerumunan warga yang ngabuburit. Suasana ini membuat sejumlah ruas jalan di kota penghasil keramik di tiga titik itu, menjadi simpul antrian kendaraan.
Mengetahui hal tersebut, sejumlah anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kecamatan Plered turun tangan membantu warga menyebrang.
Baca Juga:Musisi Jalanan Purwakarta Galang Dana Sambil “Tatabeuhan”Ini Dia Menu Spesial Ramadhan ala Saung Bakakak Lembang
Anggota Satpol PP Plered Nana Supriatna menyebutkan, terjadi kerumunan warga di sekitar wisata kuliner. Tempat tersebut banyak warga yang ngabuburit sambil berbelanja takjil. “Kita bantu warga Plered menyebrang jalan. Ini merupakan bentuk aksi siap tanggap dari Satpol PP, yang menjaga khusus di sore hari,” terang Nana Supriatna.
Meski hanya ditugaskan piket sore hari dan khusus berjaga di kantor Camat Plered, namun karena lokasinya dekat, Satpol PP hadir untuk masyarakat.
Di kawsan tersebut, warga yang datang tak hanya didominasi warga di Plered saja. Banyak juga yang kebetulan melintas atau sengaja datang di sini dari luar kecamatan.
“Banyak warga yang datang ngabuburut di Plered, bahkan ada yang datang dari Cikampek, Bekasi bahkan Karawang. Mereka umumnya membawa kendaraan pribadi, sehingga arus lalu lintas menjadi agak tersendat menjelang sore hari,” ungkapnya.
Bagi Nana, meski membutuhkan tenaga ekstra membantu warga, namun memiliki kepuasan tersendiri. “Kami jadi tahu, Plered saat ini menjadi tujuan wisata kuliner. Alhamdulilah kami menyaksikan para pedagang makanan tersenyum gembira, karena daganganya laris manis diserbu pembeli. Ini momen langka di hari-hari di luar Ramadhan,” tukasnya.
Beberapa makanan khas kuliner Plered yang banyak diburu warga yang ngabuburit. Tak jauh dari Sate maranggi, kue basah dan aneka kolak pisang. Dua panganan terakhir itu yakni sate marangggi dan kolak pisang menjadi menu khas buka puasa di Plered. Dua hal tersebut, identik dengan tradisi pedagang Plered yang secara alami sebagai penghasil pisang dan komunitas pedagang sate maranggi terbesar di Purwakarta.(dyt/vry)