PURWAKARTA-Komandan Kodim (Dandim) 0619/Purwakarta Letkol Arh Yogi Nugroho menyebutkan, pihaknya siap menjadikan Kantor Koramil yang berada di jalur perlintasan mudik lebaran 2019 sebagai tempat beristirahat atau rest area untuk para pemudik.
Hal tersebut disampaikan Dandim di sela kegiatan buka puasa bersama keluarga besar Kodim 0619/Purwakarta dan santunan terhadap puluhan anak yatim yang digelar di Taman Maya Datar Komplek Pemda Purwakarta, Sabtu (25/5).
“Kita punya beberapa Kantor Koramil di sepanjang jalur arteri Purwakarta yakni Jl Raya Campaka, Jl Raya Wanayasa dan Sukatani. Makodim 0619/Purwakarta juga mempersilakan gunakan untuk tempat beristirahat pemudik,” ujar Dandim.
Dirinya mengatakan, pada arus mudik lebaran 2019 jajarannya turut membantu Polres Purwakarta melaksanakan pengamanan arus mudik.
Baca Juga:Jelang Mudik, Polres Gelar Ramp CheckKearifan Lokal dari Orangtua Siswa SMKN 1 Bojong Hantarkan Anaknya Tahfidz Alquran Juz 30
“Sekalipun cuti bersama lebaran, ada anggota kami yang diterjunkan melaksanakan pengamanan mudik lebaran bersama Polri,” kata Yogi.
Kegiatan buka puasa bersama sekaligus santunan puluhan anak yatim sendiri berlangsung lancar. Susana kekeluargaan sangat terasa, terlebih ketika Dandim langsung memberikan bingkisan kepada seluruh anggotanya.(add/vry)