”Biasanya Lintasan Sejarah Purwakarta ini narasinya dibacakan oleh tokoh Purwakarta, tapi kali ini bila memungkinkan Sekwan mengharapkan sajian yang lebih menarik seperti pembuatan video klip,” ujar Rahmat.
Ditambahkannya, pihaknya juga akan meminta bantuan Dinas Arsip dan Perpustakaan sehubungan hal itu.
Mengingat terbatasnya lokasi, kendaraan yang boleh memasuki halaman gedung DPRD hanya milik tamu-tamu VIP. Sedangkan yang lain, termasuk anggota DPRD harus parkir di luar. ”Yang menjadi kantong-kantong parkir kendaraan antara lain Kantor Pengadilan Agama, Kantor Pajak, dan tanah PDAM. Selebihnya, di bahu-bahu jalan,”ujarnya, seraya minta maaf atas ketidakhadiran Sekwan.
Baca Juga:Miliki Pasokan Air, Balai Benih Ikan Cibogo Girang Aman dari KekeringanFaber Castell Jadi Pilihan Utama, Hadirkan Promo dan Diskon
Hadir dalam rapat koordinasi itu antara lain, Penanggung Jawab Dicky Darmawan, SH, M.Hum, Ketua Panitia Drs. HM Ramdhan, M.Si, Sekretaris Drs. Agus Mulyasi, M.Si dan segenap jajaran panitia lainnya. Sementara dari pihak dinas instansi terkait antara lain perwakilan Kodim 0619, perwakilan Polres, Kasatpol PP, perwakilan Kesra, Kabid Diskominfo dan jajarannya, perwakilan Kepala Sekolah SMAN 2 (yang siswa-siswinya akan mengisi acara paduan suara), perwakilan Dinas Perhubungan, perwakilan Dispora Parbud dan dinas instansi lainnya.
Sebagaimana diketahui puncak Hari Jadi Purwakarta jatuh pada tanggal 20 Juli 2019. Untuk kepentingan tersebut, Sekretaris DPRD Purwakarta Drs. Suhandi, Msi menerbitkan SK bernomor 17.3/Kep.-PA R.PPI/Setwan/2019 tentang pembentukan Panitia Pelaksana Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purwakarta Dalam Rangka Milangkala Purwakarta Kabupaten ke-51 dan Kota Purwakarta ke-188.(mas/vry)