Sementara itu, perwakilan dari Forum HRD, Edi dari PT. Surya Cipta menilai apa yang disampaikan Bupati merupakan gagasan yang bagus, menurutnya hal tersebut selain mampu menciptakan sinergitas antara perusahaan dengan Pemda Subang, juga dinilai tepat sebagai jalan untuk mempersiapkan masyarakat sekitar memiliki daya saing kerja.
“Selama itu bisa dilakukan oleh perusahaan, kenapa tidak? Lagipula itu hal baik, jadi hadirnya perusahaan menjadi terasa manfaatnya oleh masyarakat sekitar, nanti melalui forum HRD ini, kita diskusikan lagi untuk realisasikan mana yang dianggap mampu oleh perusahaan,” pungkasnya. (idr/dan)