Melalui Saung Kreatif Campernik yang dia bangun, Kang Bobon berharap bisa mengumpulkan pelaku seni kerajinan tangan di Subang Selatan, menjadi semacam wadah atau laboratorium bersama dalam menciptakan karya-karya seni. Selain itu Kang Bobon juga mengaku, selalu menyampaikan pesan mengenai Subang dalam setiap karya yang dia buat. Baik dengan simbol nanas, ataupun Sisingaan, begitupun harapan pada Saung Kreatif Camperniknya itu.
Kecintaannya pada kampung halaman, membuat Kang Bobon menyimpan optimisme jika Saung Kreatif Campernik ke depan bisa menjadi ruang bersama untuk berkaryanya seniman rupa di Subang Selatan.(*/vry)