SUBANG-Maraknya pencurian aset di Jalan Tol Cipali, Lintas Marga Sedaya PT LMS koordinasi dengan Polres Subang untuk memperketat keamanan dengan berpatroli. Jalur Tol Cipali yang banyak dilalui pengendara, kerap dijadikan momen bagi para pelaku kriminal mencuri alat elektronik, seperti pencurian aset penerangan jalan, kabel, bahkan CCTV yang terpasang di Tol Cipali.
General Manager Operasional PT LMS Suyitno saat di temui Pasundan Ekspres mengatakan, jalur Tol Cipali di wilayah Subang kerap ditemukan pencurian barang elektronik. Pelaku pencurian melakukan aksinya ketika tidak ada petugas yang berpatroli di titik tersebut. “Kerap sekali ketika petugas tidak berpatroli di titik tertentu pelaku mencuri. Ketika petugas ada, pelaku tidak melakukannya sehingga seperti umpet-umpetan,” ujarnya.
Dijelaskan Suyitno, pencurian kerap terjadi pada bulan Januari-Juni 2019. Seperti pencurian kabel-kabel, lampu fluor (PJU), timah CCTV dan lainnnya yang ada di ruas jalan tol. Jika dihitung kerugian yang dialami lumayan besar. Meski demikian, PT LMS langsung mengganti aset yang hilang dicuri karena sangat vital, seperti penerangan, CCTV dan lainnya. “Mungkin mereka mencuri tersebut karena mudah dijual di pasarannya. Jujur kami merugi, karena ketika aset hilang, kami langsung menggantinya untuk kenyamanan pengendara,” ungkapnya.
Baca Juga:Kang Bobon Manfaatkan Limbah Sendok Plastik jadi Souvenir Buah NanasTumbuhkan Wirausaha Baru, Kemenperin Gandeng Pesantren
Guna mengantisipasi, Suyitno menuturkan, pihaknya langsung berkordinasi dengan Polres Subang untuk meminimalisir pencurian tersebut. Pihaknya juga terus melakukan patroli secara intensif, sehingga pencurian tersebut bisa terminimalisir. “Kita terus lakukan patroli secara intensif mencegah hal-hal tersebut terjadi,” katanya.
Sementara itu, pengendara Tol Cipali Ridwan (44) mengatakan, dirinya sering meggunakan adanya jalur Tol Cipali, namun kerap ditemui adanya lampu yang padam. Hal tersebut menjadikan kendala bagi dirinya ketika mengemudi. “Memang pernah terjadi dan jadi menyulitkan pengendara,” tandasnya.(ygo/vry)