SUBANG-Wabup SUbang Agus Masykur mengimbau RS PTPN segera membangun Hotel Plaza sesuai peruntukannya. Karena saat ini bangunan tersebut masih semrawut dan terkesan angker.
Agus Masykur mengatakan, bangunan bersejarah di Subang tersebut seharusnya di miliki oleh Pemda Subang. Bangunan Hotel Plaza sebelumnya d miliki oleh Pemda Subang, namun adanya perubahan kepemilikannya dirinya tidak mengetahui dengan pasti.
“Saya secara pribadi tidak mengetahui, dulu itu proses perubahan kepemilikannya seperti apa. Hanya saja kami berharap bahwa bangunan Heritage di Subang bisa dimiliki oleh pemda,” ujarnya.
Baca Juga:DPKP Subang Usulkan Perda Fungsi PerumahanKalijati Ingin Pertahankan Gelar Juara Umum MTQ Tingkat Kabupaten Subang
Wabup Agus Masykur menjelaskan, terkait bangunan Hotel Plaza, jika ada dana yang memungkinkan Pemda Subang akan membeli kembali bangunan bersejarah tersebut. Namun dikarenakan tidak ada dana untuk membeli bangunan dan lahan tersebut sehingga pihak Pemda masih belum bisa membelinya kembali.
“Jika ada dana kami pikir akan membeli lagi bangunan tersebut, hanya saja saat ini belum ada dana nya,” tandasnya.
Agus mengatakan, banyaknya komentar warga Subang yang mengatakan jika bangunan tersebut kumuh dan terkesan angker. Pihaknya meminta kepada RS PTPN untuk mensegerakan membangun ataupun memperbaiki bangunan Hotel Plaza tersebut sesuai peruntukannya dan jangan menunda-nunda lagi.
“Kami imbau, RS PTPNmereka agar segera membangun sesuai peruntukannya,” tuturnya.
Terpisah Ketua DPD PAN Subang Asep Rochman Dimyati menambahkan, bangunan Hotel Plaza Subang, harus segera dibeli kembali dan dimiliki oleh Pemda Subang. Karena seiring dengan pertumbuhan Subang yang semakin meningkat, dimana proyek – proyek mega nasional seperti Pelabuhan Patimban, Bendungan Sadawarana.
Sehingga nantinya jika bangunan Hotel Plaza tersebut dimiliki kembali oleh Pemda Subang, maka tamu-tamu dari luar Subang mengetahui ada tempat menginap bersejarah di Subang.
“Ya ini harus di miliki oleh Pemda Subang lagi, dengan banyak nya proyek mega nasional. Pemda harus sesegera mungkin membeli banguhnan tersebut,” katanya.
Sementara itu, Kepala Sekertariat RS PTPN Subang Rini menyampaikan,terkait hal itu, pihaknya berencana akan membangun dan mengembangkan Hotel Plaza tersebut. Namun belum ada instruksi dari pimpinan pusat.
“Iya rencananya akan di kembangkan dan dibangun namun kita masih menunggu intruksi pimpinan,” tukasnya.(ygo/dan)