PAGADEN BARAT-MTQ Tingkat Kecamatan Pagaden Barat berlangsung di Desa Margahayu. Acara diawali dengan pawai taaruf masing-masing kafilah dari 9 desa di wilayah Pagaden Barat.
Ketua LPTQ Kecamatan Pagaden Barat yang juga Sekmat Pagaden Barat Agus Muhammad SIP mneyampaikan, kegiatan MTQ merupakan wahana pelestarian nilai-nilai islami, bukan hanya semata berlomba menjadi juara. Tetapi lebih kepada bagaimana mengaplikasikan nilai-nilai ajaran Agama Islam dalam kehidupan sehari-hari.
“Iya bukan hanya lomba, tapi mampu mengaktualisasikan ajaran Islam dalam hidup dan kehidupan, berbangsa dan bernegara,” ujarnya.
Baca Juga:Paper Asset, Saham untuk Generasi MilenialDindin Nugraha: Seni Sebagai Ekspresi Ide
Tema yang diangkat pada MTQ kali ini yaitu,”Dengan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke 11 Tingkat Kecamatan Pagaden Barat Tahun 2019, Kita Tingkatkan Sumber Daya Manusia Yang Unggul Indonesia Maju”.
Sementara itu, Koordinator Dewan Hakim M Sodikin
menuturkan, sejumlah cabang lomba pada MTQ kali ini yaitu, Cabang Murotal, Tilawah Kanak-kanak, Remaja dan Dewasa, Fahmil Quran, Syarhil Quran, Kaligrafi Quran, MHQ 1 juz dan 5 juz.
Sedangkan Jumlah peserta MTQ dari berbagai cabang lomba yang diikuti utusan dari 9 desa seKecamatan Pagaden Barat sebanyak 88 orang.
“Hasil juaranya akan diumumkan saat upacara puncak 17 Agustus tingkat Kecamatan Pagaden Barat, nanti,” kata M. Sodikin.
Dalam kesempatan itu, Kepala KUA H.Yusrodin menyampaikan, melalui MTQ ke 11 tahun ini, diharapkan memotivasi dan mendorong warga Pagaden Barat, agar semakin banyak qori dan qoriahnya.
“Kita bangkitkan semangat Pagaden Barat dengan Qurani, demi kemajuan islami,” ucapnya.
Sebagai tuan rumah penyelenggaraan MTQ tahun ini, Kepala.Desa Margahayu H. Main Permana mengatakan, pihaknya hanya menyiapkan fasilitas dan kebutuhan perlengkapan yang mendukung kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan MTQ kali ini.
Baca Juga:Futsal Agustusan Antar InstansiWarga Pendatang Capai Dua Ribuan, Disdukcapil Siapkan Formualasi
“Sebagai tuan rumah, semua fasilitas kita siapkan. Biar lancar dan sukses. Masyarakat juga mendukung kegiatan ini. Semoga masyarakat Margahayu kegiatan religiusnya terus meningkat,” pungkasnya.(dan)