Ambu: Koperasi Solusi Terbaik Perekonomian Warga
PURWAKARTA-Sebanyak 3.000 peserta yang terdiri dari penggerak koperasi dan masyarakat umum memadati Taman Pasanggrahan Pajajaran Alun-alun Purwakarta untuk mengikuti Gerak Jalan Santai yang digelar dalam rangka peringatan Hari Koperasi Ke-72, Ahad (18/8).
Kegiatan yang dibuka Bupati Purwakarta Hj Anne Ratna Mustika SE ini menyediakan ratusan doorprize dengan hadiah utama berupa satu unit sepeda motor, DP Umroh, sepeda gunung, LED Tv, lemari es, mesin cuci dan puluhan produk elektronik lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati yang akrab disapa Ambu ini mengatakan, koperasi adalah pondasi ekonomi nasional. “Karena itu, Pemerintah Daerah Purwakarta akan terus mendorong agar koperasi bisa maju dan berkembang,” kata Ambu.
Baca Juga:Pemdes Tanggulun Timur Isbat Nikah MassalSantunan Jompo dan Anak Yatim Meriahkan HUT RI
Dijelaskannya, koperasi juga menjadi solusi terbaik untuk perekonomian warga. “Saat ini tercatat ada 900an koperasi di Purwakarta, di mana 600 di antaranya aktif menggelar Rapat Tahunan Anggota (RAT). Artinya lebih dari 50 persen yang dinyatakan koperasi sehat. Kami berkomitmen untuk terus mendorong agar koperas terus tumbuh dan berkembang,” ucapnya.
Ambu juga mengapresiasi seluruh jajaran panitia penyelenggara, termasuk Dinas Koperasi yang telah menjalankan tugasnya dengan baik. “Dedikasi para pengurus dan anggota koperasi sangat baik. Khususnya, jajaran panitia, kepala dinas, serta semua komponen pendukung hingga terwujudnya kegiatan positif ini,” kata Ambu.
Ditemui di sela kegiatan, Kepala Dinas UMKM, Koperasi, Perdagangan, dan Perindustrian Kabupaten Purwakarta Dra Hj Karliati Juanda MM menyebutkan, peringatan Hari Koperasi (Harkop) tahun ini digelar secara gebyar. “Momen peringatan Hari Koperasi ini juga menjadi wadah terbaik untuk saling berkomunikasi di antara sesama Gerakan Koperasi,” ujarnya.
Senada, Ketua Panitia Peringatan Hari Koperasi H Amit Saepul Malik M.Pd.I mengatakan, seluruh Gerakan Koperasi se-Kabupaten Purwakarta ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Kami juga didukung sponsor utama di antaranya Bank bjb, BRI Syariah, Oppo, Koperasi Digital, dan 75 Gerakan Koperasi,” kata Amit.
Dirinya berharap peringatan Hari Koperasi Ke-72 ini menjadi titik awal semakin berkembangnya koperasi di Purwakarta. “Pembinaan dan pengawasan akan terus berlanjut usai event ini. Akan ada pertemuan rutin untuk saling sharing dan mengembangkan jejaring. Ini juga sesuai dengan tema Hari Koperasi, yakni Koperasi Urang, Dikelola Ku Urang, Anggota Senang,” ucapnya.