KARAWANG-Langkah Ketua DPC PKB Karawang, Ahmad Jamaksyari untuk maju dalam kontestasi Pilkada 2020 semakin ‘mulus’. Pasalnya, pria yang akrab disapa Jimmy ini mengklaim sudah mendapat restu dari mantan Bupati Karawang, Ade Swara untuk berpasangan dengan putrinya Ghina Fadila Swara.
“Terkait Pilkada Karawang 2020, saya berpasangan dengan Ghina akan terjadi, apabila ada keinginan masyarakat Karawang yang kuat. Ada restu dari DPP PKB dan DPP Partai Gerindra dan apabila ada izin dari Allah SWT karena takbir itu di atas segala-galanya,” ujar Jimmy setelah menemui Ade Swara di Bandung, Rabu (4/9)
Terkait dengan koalisi lintas partai, kata Jimmy, akan membuka selebar-lebarnya terhadap partai politik lainnya untuk bergabung dengan pasangan Jimmy – Ghina, dengan tujuan yang sama menuju Karawang yang lebih baik. Sama-sama mengabdi 24 jam kepada masyarakat Karawang, melayani serta membela yang lemah.
“Itulah target kami. Dan itu juga amant dari Bapak Ade Swara dan Bunda Nurlatifah. Apabila nanti terpilih, harus benar-benar membantu masyarakat Karawang, khususnya masyarakat kecil,” katanya.
Baca Juga:DPC PDI P Subang : Selamat Bertugas!Satu Tahun Jabar Juara
Jimmy mengaku, jadi dengan Ghina, tetap tidak menutup kemungkinan semua partai politik yang lainnya akan ikut bergabung bersama pasangan Kang Jimmy – Ghina. “Tinggal menunggu izin dari Allah SWT saja. Kalau Partai Gerindra setuju, itu pasti akan terjadi,” jelasnya.
Jimmy berpesan kepada semua relawannya, dengan siapapun dirinya berpasangan nanti. Sudah membulatkan tekad untuk membangun Karawang, membuktikan bahwa Karawang harus lebih baik dipimpin oleh putra daerah. “Tetapi, tidak alergi dan tidak menutup diri terhadap masyarakat pendatang karena bagi kami Karawang adalah perlintasan etnis budaya dan agama. Karawang adalah tempatnya para pendatang, pribumi yang memimpin Insya Allah masyarakat Karawang bahagia lahir batin,” tambahnya.
Diakuinya, berkunjung kepada Ade Swara dan Nurlatifah adalah suatu keharusan. Karena, Ade Swara pernah gagal di pemilihan bupati Karawang Tahun 2005. Ade Swara juga pernah berhasil di tahun 2010, terpilih sebagai Bupati Karawang. Kemudian Ade Swara dan Nurlatifah juga adalah orang pernah merasakan pahit getirnya memimpin Karawang.
“Jadi untuk 31 relawan Kang Jimmy dan media cetak, media elektronik dan media online, saya sampaikan bahwa bagi saya wajib berkunjung ke Pak H. Ade Swara dan Bunda Nurlatifah sebagai senior politik saya untuk menimba ilmu,” ungkapnya.(use/vry)