SUBANG-Kementerian Pertanian bersama Dinas Petanian Kabupaten Subang melaksanakan kegiatan gerakan percepatan olah tanah dan tanam padi di Kecamatan Pusakajaya, Kamis (19/9).
Kegiatan dilakukan di dua titik lokasi kelompok tani Desa Bojong Jaya. Kegiatan ini turut juga dihadiri Danramil Pusakanagara bersama anggota, UPTD Pertanian Pusakajaya, SSI Kec. Pusakanagara, Polsek Pusakanagara, Para kelompok tani, penyuluh serta POPT.
Kepala Biro Umum dan Pengadaan Kementerian Pertanian Dr. Ir. Maman Suherman MM mengatakan, gerakan percepatan olah tanah dan tanam padi ini dilakukan untuk memaksimalkan air yang ada di saat terjadi musim kemarau. Untuk itu, pihaknya berusaha menggerakan para petani bersama stakeholder tekait untuk mencapai target tanam.
Baca Juga:Peran Linmas Harus Terus DiaktualisasiKampak Dukung Jokowi Tolak Revisi UU KPK
“Alhamdulillah seperti di Pusakajaya ini, kita punya target tanam 3000 hektare lebih, sekarang sudah tanam 1400an,” kata Dr. Ir. Maman saat diwawancarai.
Hal itu dilakukan untuk menjaga ketahanan pangan dan produksi padi kedepanya. Selain itu, untuk memperlancar program ketahanan pangan sendiri, dari Kementrian juga siap mensupport melalui berbagai penyaluran bantuan seperti benih, traktor, pompa air, juga pupuk bersubsidi.
“Kemudian kita bantu operasional, kalau misalnya membutuhkan bahan bakar kita bantu lah, soal pencegahan OPT juga kita kawal, yang penting pada saatnya nanti petani bisa memanen padi dengan hasil yang maksimal,” jelasnya.
Kabid Tanaman Pangan Ir H. Asep Heryana menuturkan, saat ini Kab. Subang sendiri memiliki luas lahan pertanian sebanyak 84570 hektare. Lalu untuk masa tanam bulan April-September ini, Pemerintah Kab. Subang melalui Dinas Pertanian menargetkan 8500 hektare sawah untuk bisa tanam.
“Saat ini posisinya sudah direalisasikan sebanyak 4700 hektare dari Target 8500. Tapia da target juga dari pusat itu untuk Subang hingga September harus bisa mencapai 25000 hektare,” ucap Asep Heryana.
Untuk itu pihaknya terus menggenjot, pelaksanaa gerekana percepatan tanaman di Kab. Subang yang saat ini dilaksanakan di Kec. Pusakajaya. Asep juga menargetkan, pada September ini bisa semakin banya lahan pertanian yang telah tanam dan mencapai target.
“Agar hasilnya itu bisa dipanen pada akhir Desember 2019 yang masuk dalam produksi pangan tahun 2019, kalau tidak memungkinkan, ya kita targetkan Oktober sudah bisa tanam semua. Mungkin nanti panen nya di tahun 2020 awal ya, Alhamdulillah sekarang air juga sudah banyak mengalir kewilayah sini” bebernya.