Mengulas Sejarah dan Potensi Curug Ciangin Desa Cibeusi Kecamatan Ciater

Mengulas Sejarah dan Potensi Curug Ciangin Desa Cibeusi Kecamatan Ciater
GALI POTENSI: Kepala Desa Cibeusi Wawan Arifin di depan gerbang tiket Curug Ciangin, sebagai potensi wisata unggulan di daerahnya. VERRY KUSWANDI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Destinasi Wisata Unggulan di Kabupaten Subang

Potensi Curug Ciangin ditemukan sekitar bulan Juli 2015, oleh keluarga Mang Nana atas binaan Mahasiswa ITB, yang berlokasi di Kampung Neglasari, Desa Cibeusi, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Disebut Curug Ciangin karena air yang jatuh dari atas tebing membawa hembusan angin yang cukup kencang sehingga membuat udara sekitar juga menjadi sejuk.
—————————–
Berada di lahan seluas dua hektare objek wisata alam Curug Ciangin mulai dibuka untuk umum pada 23 Desember 2015. Dengan mengandalkan alam dan keunikan lokasi sekitar, Curug Ciangin banyak diminati wisatawan, baik dalam maupun luar daerah.

Pemerintah Desa Cibeusi atas binaan Disparpora kemudian memperkuat potensi Curug Ciangin melalui perijinan dan membuatkan Peraturan Desa (Perdes) untuk Pendapatan Asli Desa (PADes). Selanjutnya pengembangan objek wisata alam Curug Ciangin mulai digencarkan melalui promosi di media sosial, pameran serta promosi word of mouth “dari mukut ke mulut”, sehingga pada akhirnya Curug Ciangin mampu mengangkat nama Desa Wisata Cibeusi dan menjadikannya ke dalam Top 10 Desa Wisata Provinsi Jawa Barat.

Menurut Kepala Desa Cibeusi, Wawan Arifin, Curug Ciangin saat ini menjadi salah satu destinasi wisata yang recommended di Kabupaten Subang. Dengan membayar tiket masuk sebesar Rp15 ribu pengunjung sudah bisa menikmati suasana objek wisata Curug Ciangin.

Baca Juga:Capai 48%, Ini Progres Access Road PatimbanEmpat Orang Dirawat Inap Pasca Keracunan

Di objek wisata curug angin ini memiliki dua air terjun dengan lantai yang berbeda. Di lantai paling atas terdapat air terjun yang tak terlalu tinggi sekitar 4 meter, air terjun tersebut dinamai curug nangka bongkok.

Selanjutnya di lantai bawah air terjun pertama, terdapat air terjun lagi dengan ukuran yang lebih tinggi dan lebih luas dengan ketinggian mencapai 7 meter dan inilah yang dinamakan curug ciangin tersebut. Pemandangan di lantai bawah ini sangatlah indah, dan danau yang ada di air terjun ini memiliki kedalaman sekitar 5 meter.

“Sebagai salah satu ikon dari objek wisata, curug ciangin menjadi satu-satunya curug di Kabupaten Subang yang bisa diloncati langsung dari atas, dengan ketinggian curug tujuh meter dan kedalaman kolam lima meter,” ujar Wawan Arifin.

0 Komentar