LEMBANG-Sejumlah Anggota linmas dari 16 desa di Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat (KBB) ikuti apel bersama, untuk pengamanan pemilihan kepala desa serentak 2019.
Peltu Budiyono Bhabinsa desa Lembang mewakili Danramil 0901 Lembang memberikan pengarahan terhadap Linmas, Budi mengatakan Linmas merupakan ujung tombak penegak keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing. Sehingga, menurut Budi, Linmas memiliki peran penting dalam pengamanan Pilkades 2019.
“Pilkades 2019 merupakan pesta demokrasi terbesar masyarakat desa, oleh karena itu untuk menjalankan Pilkades yang sukses dan aman sangat diperlukan peran Linmas untuk dapat menjaga ketertiban dan keamanan selama tahapan Pilkades 2019 ini,” katanya.
Baca Juga:DKP Segera Buka Cold Storage, Siap Tingkatkan Konsumsi Ikan Hingga 50 %Open Bidding BUMD Harus Transparan
Budi menekankan, bahwa fungsi Linmas harus berjalan demi kertiban umum, “Linmas itu hebat, Linmas itu ujung tombak untuk ketertiban dan keamanan lingkungan,”kata Budi.
Sementara itu, Kasie Trantibum Kecamatan Lembang Amas mengatakan, sesungguhnya setiap masyarakat punya peran untuk menjaga lingkungannya, sehingga Linmas bagian dari masyarakat memiliki tugas khusus. “Pada Pilkades 2019 ini, Linmas diberi tugas khusus, demi suksesnya Pilkades di wilayahnya”katanya.
Amas berharap, Linmas dapat bersinergi dengan TNI dan Polri dalam mengamankan Pilkades. “Saya berharap Linmas dapat bersinergi dengan TNI dan Polri untuk mensukseskan Pilkades,”ucapnya. (eko)