“Hutan-hutan dan lingkungan hidup beserta flora dan fauna di Indonesia terus menjadi ancaman dari berbagai aktivitas eksploitasi, yang lagi-lagi menggunakan alibi pembangunan. Kembali, manusia harus sadar bahwa hutan kita telah hilang,” paparnya.
Dia menuturkan, kepulauan tropis Jawa Barat yang dikagumi dan kaya selalu berulangkali masuk portal berita nasional maupun internasional. Semua lebih banyak bertajuk kebakaran hutan, konflik macan tutul dan manusia, perdagangan ilegal satwa dilindungi di berbagai wilayah, kasus pertambangan dan penurunan kawasan hutan dengan status tertinggi seluas kurang lebih 4.000 ha.
“Seharusnya menambah kesadaran kita sebagai manusia mempunyai kewajiban moral atas kejadian yang terjadi,” pungkasnya.(ysp/vry)