PAMANUKAN-Ribuan pelajar tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK juga tenaga pendidik dan non kependidikan, memadati area parkir Surya Toserba Pamanukan. Mereka antusias ikut gerak jalan sehat HUT PGRI ke 74, dan Hari Korpri tahun 2019, Sabtu (23/11).
Dalam kesempatan itu Ketua PGRI Pamanukan, Uung Mashuri SPd mengucapkan terimakasih kepada seluruh lembaga pendidikan baik negeri maupun swasta, juga para Kepala Sekolah dan siswa di lingkungan korwil pendidikan Pamanukan atas partisipasinya memeriahkan HUT PGRI Ke 74 tahun 2019 ini.
Menurutnya, kegiatan ini juga sebagai wahana ajang silaturahmi antar guru dan siswa. Memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Mengajak untuk hidup lebih sehat.
Baca Juga:Gibas Peduli Anak Yatim dan Jompo, Peringati Maulid Nabi SAWPetugas Kebersihan Diusulkan Dapat Tunjungan Hari Tua
“Terimakasih atas dukungan semu pihak, sehingga acara ini terselenggara dengan meriah. Kedepan kita akan buat acara yang lebih besar dengan hadiah yang lebih banyak lagi,” kata Uung.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Subang yang juga Ketua PGRI Subang H. Kusdinar menyampaikan, pihaknya ingin guru-guru di Subang ini kompeten dan profesional juga sehat lahir dan bathinnya.
Diapun mengharapkan pendidikan di Subang terus berkembang dan harus lebih maju. Melalui metoda pelatihan dan penataran bagi tenaga pendidik di berbagai jenjang dan strata.
Saat ini kata Kusdinar, gaji dan tunjangan sertifikasi guru cukup besar bahkan kalau ditotalkan mencapai 10 jutaan/bulan. Ini menunjukkan bahwa guru saat ini lebih sejahtera.
Oleh karenanya kata dia, tak ada alasan guru melalaikan tugasnya, justru harus lebih semangat dan profesional dalam meningkatkan mutu pendidikan dan ampu mencetak siswa yang berilmu dan berkarakter. “Gaji dan tunjangan yang besar harus diimbangi oleh kinerja dan profesionalisme guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa,” tukasnya.(dan/sep)