SUBANG-Kepala Desa Cibogo Ahmad Mahbubi mengatakan bahwa kepadatan penduduk di desanya yang mencapai hingga dua belas ribu jiwa tentu saja dapat mendatangkan potensi persoalan lingkungan, salah satunya persoalan sampah dengan jumlah yang besar.
Menyikapi persoalan sampah tersebut, Ahmad Mahbubi dalam agenda Minggon Desa Cibogo menyampaikan kepada warganya agar dapat menjadikan sampah sebagai potensi penghasilan untuk warganya, Kamis (28/11).
Ahmad Mahbubi mengimbau sampah-sampah yang dihasilkan warga dapat dipilah terlebih dahulu sebelum dibuang. Sampah yang memiliki nilai ekonomis dapat dijual melalui BUMDes Gurat Bumi milik Desa Cibogo.
“Jadikan sampah sebagai sahabat yang menguntungkan”, ujarnya.
Baca Juga:Tingkatkan Aksesibilitas Pendidikan, Pemda Provinsi Jabar Luncurkan Program Gratis Iuran BulananWakil Ketua TP PKK Jabar Sebut Perempuan Punya Peran Penting dalam Pembangunan
Selain membahas persoalan sampah, Kepala Desa Cibogo yang akrab disapa Kang Abu juga menyampaikan komitmennya saat mencalonkan diri sebagai kepala desa, bahwa dirinya akan menyumbangkan sebagian gajinya untuk dipergunakan sebaik-baiknya bagi kepentingan masyarakat.
Hal demikian ia realisasikan dengan membangun tempat penampungan sampah bagi warga yang bersumber dari sebagian siltap Kepala Desa.
“Baru terealisasi di RW 06, dengan pembelian sebidang tanah yang nantinya akan dijadikan sebagai TPS (Tempat Pembuangan Sampah). Kedepannya insyaallah melalui hasil dari sebagian pendapatan saya akan dialokasikan untuk keperluan masyarakat lainnya”, katanya.
Selain itu juga, pencapaian pendapatan pajak di Desa Cibogo disampaikannya sudah mencapai 76 persen. Ia optimis di tahun kedua masa jabatannya bisa mencapai hasil yang lebih maksimal.
“Alhamdulillah, kita dapat apresiasi juga terkait pajak ini oleh pihak-pihak terkait, insyaallah ditahun kedua optimis bisa 100 persen”, pungkasnya.(amd/cup)