SUBANG-Kabupaten Subang masih mengalami kekurangan guru berstatus PNS. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang mencatat kekurangan sekitar 2.500 guru PNS SD dan 1.000 guru PNS SMP.
“Kekurangan guru PNS cukup banyak. Guru SD saja yang PNS kurang 2.500, kemudian yang SMP kekurangan 1.000 guru PNS,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Subang, Drs H E Kusdinar MPd kepada Pasundan Ekspres, kemarin.
Dia berharap, dari tahun ke tahunnya ada penambahan guru PNS di Subang. Dalam CPNS 2019 ini ada 69 formasi tenaga pendidik. Saat ini tercatat ada sekitar 6.000 guru PNS di Subang. “Mudah-mudahan CPNS kali ini menutupi kekurangan guru PNS. Itu untuk ditempatkan yang guru PNS di sekolah tersebut sangat sedikit,” ujarnya.
Baca Juga:14 Armada Sampah Dinas Kebersihan RusakFarah: Pancasila Pemersatu Bangsa
Dia menuturkan, kekurangan jumlah guru PNS banyak di SD. Ada satu SD yang PNS nya hanya satu kepala sekolahnya saja. “Mudah-mudahan nanti bisa dua atau tiga PNS di SD itu,” ujarnya.
Kusdinar meminta, agar guru PNS tersebut dapat terus meningkatkan kualitasnya. Disdikbud sendiri terus berupaya untuk meningkatkan kualitas guru. “Kami terus tingkatkan mutu guru. Dari hasil uji kompetensi guru, memang belum memenuhi harapan kita. Misalnya guru SD yang harusnya nilai 8, baru mencapai 6,8,” ujarnya.
Selama ini, kata dia, proses pembelajaran di sekolah dibantu oleh guru honorer. Baik guru PNS maupun guru honorer diharapkan memberikan pembelajaran terbaik kepada siswa.(ysp/sep)