JAKARTA – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mendapat penghargaan Gubernur Entrepreneur Award 2019 kategori pendidikan dan investasi serta special mention sebagai Marketeer of The Year 2019 pada Regional Leader Entrepreneur Award 2019 dalam rangkaian MarkPlus Conference 2020 di Jakarta.
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Ridwan Kamil dari founder & chairman perusahaan marketing Markplus, Inc. Hermawan Kartajaya di Ballroom The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta, Rabu (4/12/19).
Adapun Markplus, Inc. selaku penyelenggara menilai Ridwan Kamil sebagai pemimpin yang inovatif, kreatif, dan berjiwa entrepreneur yang diterapkan dalam pemerintahan sehingga berhasil melakukan banyak kemajuan.
Baca Juga:Ridwan Kamil Lepas 1.500 Hafidz dan Hafidzah untuk Ajarkan Ilmu Agama di Desa se-JabarPemda Provinsi Jabar Gelar Workshop Antiradikalisme untuk Pelajar
“Bahagia saya hari ini double karena ada enam daerah di Jabar yang juga meraih penghargaan yang sama, kami memang lagi kompak-kompaknya,” kata gubernur yang kerap disapa Emil ini.
Enam kepala daerah lain yang dimaksud Emil mendapat penghargaan pada Regional Leader Entrepreneur Award 2019 yakni Bupati Bogor (kategori pariwisata), Bupati Purwakarta (kategori pariwisata), Wali Kota Cimahi (kategori kemiskinan), Wali Kota Sukabumi (kategori kesehatan dan perdagangan), Wali Kota Bandung (kategori pariwisata), dan Wali Kota Bogor (kategori kemiskinan dan pendidikan).
Emil menambahkan, jiwa kewiraswastaan memang harus diterapkan dalam dunia pemerintahan. Untuk itu, menurutnya terdapat empat hal yang harus dimiliki pemimpin untuk membangun daerah.
“Yang pertama kita harus proaktif sebagai pemimpin karena kalau tidak proaktif dan antusias apapun urusannya akan jalan ditempat,” kata Emil.
Kedua, lanjut Emil, di era kompetitif saat ini pemimpin juga harus probisnis. “Probisnis ini relasinya ke marketing banyak sekali,” ujarnya.
Sebagai gubernur, Emil pun membuat sebuah cafe kopi bernama Jabarano. Cafe tersebut kini telah berdiri di Sydney Australia dan menjual 100 persen kopi asli Jabar lengkap dengan galeri pariwisata dan UKM Jabar.
“Ini hasil lobi dengan Wali Kota Melbourne, inilah konsep bisnis marketing yang saya terapkan,” tambah Emil.
Baca Juga:Jabar Raih Penghargaan Pemerintah Daerah Peduli Penyiaran di Anugerah KPI 2019Atalia Ridwan Kamil: Sosialisasi Gemarikan Dimulai dari Anak Usia Dini
Ketiga, pemimpin harus pro-inklusif. Dia pun menginisias pusat digital commerce di desa-desa, salah satunya bekerja sama dengan Tokopedia. “Dengan 4.0 sekarang di desa Jabar memberi makan ikan lele sudah pakai smartphone,” katanya.