DPRKP Lakukan Langkah Antisipasi
KARAWANG-Memasuki musim penghujan, masyarakat diminta untuk lebih waspada saat melintas di jalan-jalan Protokol, terutama saat hujan yang disertai angin kencang. Pasalnya, terdapat puluhan pohon besar di sejumlah jalan protokol yang rawan tumbang.
Kabid Pertamanan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukinan (DPRKP) Kabupaten Karawang, Novi Gunawan mengatakan, pihaknya kini tengah melakukan langkah antisipasi pohon tumbang dengan melakukan pemangkasan batang pohon di sejumlah jalan protokol.
“Kalau berapa jumlah pasti kami belum data. Saat ini kami lakukan penyisiran saja. Ketika kedapatan pohon yang rawan tumbang, kami langsung lakukan pemangkasan. Yang pasti jumlahnya ada puluhan,” ujarnya.
Baca Juga:Bawaslu Seleksi 255 PelamarGunakan Sabu, Oknum ASN Dibekuk Polisi
Untuk lebih mengoptimalkan antisipasi ini, lanjutnya, pihaknya juga meminta masyarakat untuk melaporkan jika disekitarnya terdapat pohon yang rawan tumbang.
“Kami dibantu masyarakat. Selain melaporkan, dalam pemangkasan juga masyarakat turut membantu. Namun jika tidak memungkinkan dilakukan langsung oleh masyarakat, maka kami langsung turun tangan,” tandasnya.
Ia menambahkan, hal itu dilakukan agar pada musim penghujan dan terjadi angin kencang pohon yang dijalan protokol tidak tumbang. “Intinya kami hanya mengantisipasi agar tidak ada pohon tumbang dan mencelakai masyarakat,” katanya. (use/ded)