Dorong Sekolah Bidang Seni Musik
SUBANG-Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Subang memberikan bantuan 20 paket marching band dari China kepada 20 SMP.
Total bantuan senilai Rp 1,2 miliar untuk tahun anggaran 2019 bersumber dari APBD Subang. Satu paket senilai Rp 61 juta.
Penyerahan marching band dilakukan oleh Kepala Disdikbud Subang, Tatang Komara kepada Kepala SMPN 2 Dawuan, Anda Suganda di Gedung PGRI Kabupaten Subang, Rabu (8/1).
Baca Juga:SMKN 1 Pusakanagara Sambut Baik Rencana Pembangunan MasjidSejahterakan Petugas KB, Cellica Raih Satya Lencana Pembangunan
Tatang mengatakan, tujuan pemberian bantuan marching band untuk mendorong sekolah penerima untuk meningkatkan kualitas pendidikan khususnya dalam seni marching band.
“Siswa diharapkan bisa memiliki skill memadai di bidang marching band ini,” ujarnya.
Mantan Camat Cipeundeuy itu berharap agar pemberian bantuan ini juga dapat membuat siswa bersemangat dalam belajar.
“Sehingga sekolah itu menjadi sekolah unggulan,” ujarnya.
Dia menuturkan, memungkinkan 20 sekolah penerima bantuan tersebut dapat memeriahkan Hari Pendidikan Nasional. Sebanyak 20 sekolah itu melakukan parade marching band.
Sementara itu, untuk tahun 2020 ini, kata Tatang, tidak ada bantuan marching band untuk tahun 2020.(ysp/dan)