SUBANG-Pemda Subang memberikan reward kepada 15 Kades yang telah meraih prestasi capaian target PBB 100 % pada tahun 2019.
Prosesi penyerahan secara simbolis oleh Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Wabup Subang Agus Masykur dan Kepala Bapenda H. Dadang Kurnianudin, di halaman Kantor Dipenda Subang, Kamis (30/1).
Bupati Subang H. Ruhimat mengajak semua steakholder untuk terus memacu capaian target tahun 2020 ini.
Diapun menegaskan adanya kajian dan revisi penyempurnaan regulasi terkait pajak daerah dan PBB, sehingga target yang akan dicapai lebih tepat sasaran dan terukur.
Selain itu koordinasi dengan lintas sektor baik vertikal maupun horizontal harus terus dilakukan, sehingga ada kesamaan visi dan misi program.
“Saya ucapkan terimakasih kepada petugas PBB, Kades dan Camat. Semoga reward ini akan memotivasi kinerja dan target tahun ini lebih cepat tercapai dan meningkat lagi,” kata H. Ruhimat dihadapan para kadis, camat dan kades serta tamu undangan lainnya.
Sementara itu Kepala Bapenda Subang H. Dadang Kurnianudin bertekad akan berupaya mengoptimalisasi peningkatan pendapatan target PBB dan pajak daerah lainnya.
“Ini adalah reward bagi desa yang mencapai target PBB nya hingga 100 %,” tuturnya.
Sementara itu kata Dadang, target pendapatan pajak daerah dan PBB tahun 2020 ini sebesar Rp 544 miliar dan akan terus meningkat hingga Rp 1 triliun pada tahun 2023.
Kades Kotasari Kecamatan Pusakanagara Sulaeman, salahsatu kades penerima reward, mengucapkan terimakasih atas reward dari Pemkab Subang melalui Bapenda Subang memberi hadiah motor.
“Kami akan terus berupaya meningkatkan pelayanan dan mempercepat tagihan target PBB tahun ini hingga 100 %,” pungkasnya.
Inilah 15 Desa Penerima Reward Motor PBB :
1. Desa Jalupang
2. Desa Mayangan
3. Desa Majasari
4. Desa Kosar
5. Desa Sukamandi
6. Desa Kotasari
7. Desa Tanjungsiang
8. Desa Pasanggrahan
9. Desa Cimanggu
10. Desa Pakuhaji
11. Desa Cigadog
12. Desa Sirap
13. Desa Darmaga
14. Desa Kasomalang Kulon
15. Desa Cicadas. (dan)