SUBANG-SMK Angkasa 2 Kalijati, yang berada di bawah naungan Yasarini Pengurus Cabang Lanud Suryadarma, berhasil membawa pulang sejumlah medali pada ajang kejuaraan Pencak Silat International Paku Bumi Open Championship VII.
Kejuaraan pencak silat yang dimulai sejak 28 Februari hingga 2 Maret 2020 itu berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong-Bogor yang diikuti oleh 2.570 atlet pencak silat dari semua kategori, mulai dari SD, SMP, SMA hingga mahasiswa/dewasa.
Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Suryadarma, Ny. Ratna I Wayan Sulaba memberikan apresiasi kepada 8 taruna-taruni SMK Angkasa 2 Kalijati yang telah berjuang pada ajang tersebut, bertempat di SMK Angkasa 2 Kalijati Lanud Suryadarma, Selasa (3/3).
Baca Juga:Dinas Kesehatan Kabupaten Purwakarta Awasi WNA dan TKASiapkan Operasi Pasar Tekan Harga Bawang Putih
“Saya berharap prestasi ini terus dipertahankan. Saya sangat bangga kepada kalian yang telah membawa nama baik sekolah Angkasa. Semoga ini akan memberikan motivasi kepada rekan-rekan kalian sehingga kedepan akan lebih banyak lagi atlit di SMK Angkasa ini,” jelasnya.
Pada kesempatan itu juga Kepala SMK Angkasa 2, Mayor Tek Hindro Muryadi mengatakan, bagi SMK Angkasa 2 Kalijati, pencak silat adalah seni beladiri tradisional yang menjadi kegiatan ekstrakulikuler yang aktif dan memiliki berbagai ketentuan, keselarasan, keseimbangan, keserasian antara wirama, wirasa, dan wiraga.
“Olahraga ini juga menanamkan sikap berbudi pekerti yang luhur serta pengamalan falsafah untuk melestarikan pencak silat sebagai kebudayaan Indonesia,” pungkasnya.(idr/vry)