PUSAKANAGARA-Tanggul Kali Cipunagara yang jebol di Dusun Galian Kecamatan Pusakanagara, diharapkan bisa segera diperbaiki. Hal itu diungkapkan Camat Pusakanagara, Muhamad Rudi kepada Pasundan Ekspres kemarin (8/3).
Dia menyebut, kondisi tanggul Cipunagara yang jebol juga membutuhkan perhatian dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS). Sebab, jika aliran Cipunagara tinggi, airnya meluap ke pemukiman warga. “Harus ditangani oleh BBWS, tanggul yang jebol cukup panjang,” ucapnya.
Imbasnya kata Rudi, ketika kali Cipunagara dalam keadaan debit yang tinggi air tersebut akan meluap ke pemukiman warga tanpa terhalang oleh tanggul ataupun tanah.
“Memang warga sudah swadaya membangun tanggul darurat dari bambu, tapi kondisinya tetap saja air itu meluap,” bebernya.
Baca Juga:Pemdes Cibogo Kembali Gulirkan PTSLDisdik Jabar Cairkan Honor GTK Non PNS Rp 82,4 Miliar
Sementara itu, Kepala Dusun Galian Kosim menyebut, tanggul yang jebol di RT 22 Dusun Galian Desa Patimban sepanjang 50-70 meter. Warga sendiri telah melakukan penanganan secara darurat, namun karena keterbatasan anggaran dan alat, air masih tetap meluap.
“Mssih tetap meluap airnya, air itu kan masih lewta karena penanganan nya masih pakai bambu dari hasil swadaya,”bebernya.(ygi/sep)