Pesan Ridwan Kamil ke 27 Kepala Daerah di Jabar: Kurangi Kegiatan Massal

Pesan Ridwan Kamil ke 27 Kepala Daerah di Jabar: Kurangi Kegiatan Massal
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat menggelar video conference terkait penanganan dan pencegahan penyebaran COVID-19 bersama 27 kepala daerah kabupaten/kota di Jabar Command Center, Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (16/3/20). (Foto: Rizal/Humas Jabar)
0 Komentar

Selain itu, Kang Emil menyatakan bahwa penanganan dan pencegahan penyebaran COVID-19 adalah tugas bersama. Terlebih, BNPB sudah menetapkan COVID-19 sebagai bencana nasional non-alam.

Kang Emil pun mengimbau kepada warga Jabar agar kegiatan yang melibatkan massa untuk dikurangi atau ditunda. Selain itu, dia meminta destinasi wisata yang bisa dikunjungi orang dalam jumlah banyak ditutup sementara.

“Saya sampaikan minimal dalam dua minggu dari sekarang dikurangi dibukanya tempat-tempat wisata yang sifatnya berkerumun dan massal,” katanya.

Baca Juga:Pemain Persib Jalani Tes Proaktif COVID-19 Usai Lawan PSS SlemanKeren! Naikkan Suara 50 Persen, Relawan Golkar Terima Hadiah Mobil dan Motor

“Tapi kalau Pangandaran, Bupatinya per hari ini masih pengen membuka seperti biasa, tapi saya sudah arahkan sebaiknya dua minggu ini ikuti arahan pemerintah provinsi,” imbuhnya.

Guna memastikan stok pangan di Jabar aman, Kang Emil meminta sejumlah pihak untuk memonitor ketersediaan kebutuhan pangan masyarakat.

“Antisipasi itu sudah dilakukan oleh rapat Pak Sekda (Jabar), Bulog, dan dinas-dinas terkait untuk sembako,” katanya. (rls)

Laman:

1 2
0 Komentar