Tips Menghilangkan Stress Saat Social Distancing

Tips Menghilangkan Stress Saat Social Distancing
0 Komentar

Pemerintah telah mengeluarkan kebijakan yang mengharuskan kita tetap diam dirumah, untuk menghidari terpapar virus covid-19.

Namun akibat kurang berinteraksi dengan orang akan berpotensi menimbulkan stres dan kesepian, jadi enjaga kesehatan mental di saat karantina penting dilakukan.

Bingung harus apa dengan hari-hari Anda di rumah, Anda mungkin bisa membuatnya menjadi sesuatu yang positif agar semangat dan daya tahan tubuh anda tetap terjaga.

Baca Juga:RSUD Ciereng Subang Telah Rawat 12 Pasien PDPJokowi dan Panggung Politik Corona

Hal pertama yang bisa dilakukan Tips Menghilangkan Stress Saat Social Distancing adalah tetap berinteraksi dengan kawan, sahabat dan keluarga anda melalui media daring. Hal ini bisa dilakukan agar anda tidak bosan dirumah dengan tetap mengobrol misalnya melalui media social atau telepon.

Selanjutnya bagi anda yang hobi fotograpi, anda bisa Dengan ber-selfie ria, Anda yang tersenyum di depan kamera itu, akan merasa jauh lebih baik.

Selama masa karantina juga kita tetap harus menjaga kondisi tubuh dengan tetap berolahraga. Karena kurangnya aktivitas fisik dapat menyebabkan peningkatan rasa cemas dan stres. Oleh karena itu, melakukan olahraga di rumah merupakan alternatif yang baik.

Menurut studi para peneliti dari University of California di Amerika Serikat, bermanfaat dalam meningkatkan kepercayaan diri menjadi lebih tinggi, selain menciptakan suasana hati yang lebih baik.

Penjelasannya, menurut ahli, adalah pemangkasan hormon kortisol, atau yang dikenal sebagai hormon stress. (ysp/ded)

 

0 Komentar